Tahun 2015, Carrefour Tambah 15 Gerai

Guna mempertahankan posisi sebagai leader market, PT Trans Retail Indonesia sebagai pemilik pusat perbelanjaan Carrefour bakal menambah 15 gerai tahun ini. Rencananya, gerai tersebut akan dibuka di luar Jabodetabek, “Tahun ini, ekspansi kita dengan menambah 15 gerai lagi. Soal investasi belum bisa disebutkan, “kata Senior Manager Marketing dan Customer Engagement PT Trans Retail Indonesia, Indira Manoppo di Tangerang, kemarin.

Selain itu, perseroan juga bakal mengubah semua nama pusat perbelanjaan Carrefour menjadi Transmart. Langkah ini dilakukan, lantran Grup Trans Corp ini sudah mengakuisisi 100% Carrefour Indonesia dan nantinya, perubahan akan dilakukan secara bertahap dan ditargetkan bisa rampung keseluruhan pada tahun 2019.

Direktur Utama PT Trans Ritail Indonesia Shafie Samsudin pernah bilang, untuk membangun gerai dibutuhkan investasi Rp 100 miliar. Nilai tersebut diperuntukkan untuk pembangunan infrastruktur dan isi dari Transmart.

Konsep yang diusung Transmart yakni one stop shopping yang mengkaloborasikan gaya hidup untuk entertain, fashion, food, dan hypermarket. Seperti diketahui, Carrefour Group, peritel asal Perancis akhirnya menjual 60% kepemilikan sahamnya di PT Carrefour Indonesia kepada CT Corp.  Nilai transaksi penjualan salah satu ritel terbesar di Indonesia tersebut mencapai 525 juta euro. Kelompok Carrefour merupakan peritel terbesar di Eropa, dan kedua di seluruh dunia.

Di Indonesia, Carrefour telah memiliki 89 gerai. Di mana, empat diantaranya bernama Transmart Carrefour. Kemudian untuk menggenjot penjualan Carrefour, Transmart Carrefour secara resmi memperkenalkan brand ambassador Transmart Carrefour dan Trans Hello yaitu grup band Nidji. "Kita pilih Nidji karena mereka anak-anak muda dan family man. Kami merasa sosok Nidji sesuai segmen kami, serta fokus pengembangan basis pelanggan yang menyasar kaum muda dari kalangan menengah, baik masih single maupun berkeluarga," ujar Indira. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…