Komitmen V-Kool Menjaga Loyalitas Konsumen - Menjadi Terdepan Dalam Kualitas

NERACA

Jakarta – Peran konsumen atau pelanggan menjadi sangat penting dalam setiap penjualan produk dan termasuk menunjang eksistensi suatu produk. Oleh karena itu, menjaga loyalitas konsumen dan mempertahankannya adalah penting agar tidak pindah ke produk lain. Maka mempertahankan kualitas menjadi harga yang tidak bisa ditawar-tawar lagi, disamping pelayanan yang maksimal. Langkah inilah yang secara konsisten dilakukan V-Kool sebagai produsen kaca film mobil dan produk aksesoris kendaraan.

Bahkan menyadari pentingnya menjaga loyalitas konsumen, inovasi produk dan pelayanan yang maksimal terus dikembangkan guna memberikan kepuasan pelanggan dan calon pelanggan. Terlebih, V-Kool sudah memiliki brand besar. Oleh karena itu, guna memberikan nilai lebih kepada partner dan konsumen, PT. V-KOOL Indo Lestari sebagai pemegang merk ekslusif kaca film V-KOOL memperkenalkan i-KOOL Club Loyalty.

Monita Cherline, Manager Promosi dan Iklan V-Kool Indonesia Promotion and Advertasing ManagerVKool Indonesia menyatakan, program yang menawarkan berbagai hadiah menarik yang bisa didapatkan dengan mengumpulkan point rewards,”i-KOOL Club Loyalty adalah program untuk mendekatkan kepada konsumen dan program ini tersedia untuk seluruh customer dan partner V-KOOL  dari mana pun di seluruh Indonesia,  melalui aplikasi yang tersedia untuk Android dan iOS,”ujarnya.

Dia menjelaskan, aggota i-KOOL Club Loyalty Program dapat mengumpulkan poin melalui  setiap transaksi yang diakukan dan nantinya bisa diakumulasikan untuk ditukar dengan hadiah yang tersedia. Setiap pengguna kaca film V-KOOL bisa bergabung dengan komunitas i-KOOL Club. I-KOOL Club Loyalty Program menawarkan hadiah dengan pendaftaran baru di booth V-KOOL IIMS 2014, akan mendapatkan langsung bonus 50 poin jika menginstal aplikasi i-KOOL Club Loyalty Program.

Menurut Monita, mereknya tak ingin pelanggannya hanya mendapatkan produk, tetapi juga nilai tambah. Upaya ini dilakukan V-KOOL dengan membentuk komunitas I-KOOL. Komunitas yang berangkat dari kesamaan hobi otomotif para anggotanya, tak hanya melakukan kegiatan seputar otomotif. Sesi fotografi, makan bareng, bahkan nonton bareng menjadi bagian dari agenda komunitas.

Komitmen V-Kool memberikan yang terbaik bagi konsumennya, tidak sebatas menghadirkan i-Kool Club Loyalty Program. Namun juga menghadirkan booth yang nyaman serta mewah pada ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia yakni Indonesia International Motor Show (IIMS). V-kool memamerkan produk-produk terbaik serta terlengkap dan dengan mengusung tema V-Kool Lounge, para pengunjung booth V-Kool yang berada di semi permanen JIExpo Kemayoran, Jakarta dimanjakan oleh berbagai fasilitas.

Berkah selalu mengedepankan kualitas, brand V-Kool sebagai produsen kaca film mobil makin dipercaya masyarakat luas. Alhasil, hal ini menuai prestasi tidak hanya target penjualan tetapi juga anugerah sebagai merek Top Brand. Direktur PT V-KOOL Indo Lestari, Linda Widjaja mengatakan, banyak faktor yang membawa mereknya menjadi Top Brand dalam industri kaca film, salah satunya quality control yang baik,”Faktor yang pertama, produknya berkualitas. Produk yang bagus juga dibarengi dengan after sell yang bagus atau pengontrolan kualitas pemasangan yang bagus. Itu yang bisa membawa kita bertahun-tahun menjadi Top Brand,” ujar Linda Widjaja.

Meskipun kompetisi pasar kaca film cukup ketat, tapi V-KOOL tetap percaya diri karena kualitas produknya yang memang prima. Kaca film V-KOOL mentransmisikan 77% cahaya matahari sekaligus mengurangi lebih dari 96% infra merah dan 99% sinar ultraviolet. Dengan kualitas produk yang prima perjuangan V-KOOL di pasaran sangat terbantu.

Berikan Nilai Tambah

Dalam pemasaran produknya V-KOOL memanfaatkan jejaring sosial sebagai medianya. Selain aktif di Facebook dan Twitter, pemasaran online berbasis lokasi pun juga digunakannya, yaitu melalui Foursquare. Selain mengandalkan kualitas produk yang prima, V-KOOL juga terus berupaya untuk berinovasi baik dalam teknologi maupun pelayanan konsumen.

Linda Widjaja menegaskan, memberikan nilai lebih bagi loyal customer sama pentingnya dengan inovasi teknologi. Asal tahu saja, selain meluncurkan kaca film berlapis emas pertama dengan daya tolak infra merah dan ultra violet tertinggi di dunia hingga, V-Kool juga meluncurkan produk terbarunya Corro-X Cavity Guard, sebuah antikarat yang cerdas karena mampu menjangkau seluruh bagian mobil.

Anti karat ini juga merupakan bagian dari rangkaian produk V-Kool Ultramaster, yang merupakan produk perawatan mobil terbaru dari V-Kool. Corro-X Cavity Guard diformulasikan secara khusus untuk mencapai perlindungan maksimal pada setiap bagian mobil,”Cara penggunaannya yang unik, membuat cairan ini bisa melindungi bahkan sampai area rongga pada mobil,”kata Sondhi Wasono Marketing PT V-Kool Indo Lestari.

Dia menjelaskan, proses aplikasi yang unik pada cairan ini memastikan perlindungan disemua celah dan sudut bagian mobil yang biasanya sulit dijangkau, sehingga sistem perlindungan korosi akan benar-benar efektif,”Selain tentunya tahan karat, juga tahan terhadap panas dan suhu tinggi, serta kemampuan untuk menembus lubang-lubang kapiler dan zat tambahan yang sifatnya anti air untuk daerah yang lembab," tambahnya.

Cara penggunaannya diklaim cuma 30 menit. Menggunakan spray gun khusus sehingga bisa menjangkjau rongga-rongga maupun lubang-lubang mikro yang ada pada mobil. Cairan ini juga bisa mengusir air yang terdapat pada bagian-bagian khusus di mobil. "Penyemprotan dilakukan melalui lubang drainase tanpa mengganggu struktur yang ada," kata Sondhi.

Kemampuan PT. V-Kool Indo Lestari untuk membaca pasar Indonesia saat itu membuat V-Kool mampu menjadi yang terdepan dibidangnya, bahkan sejak awal berdirinya, V-Kool telah aktif memasarkan kaca film melalui pameran-pameran otomotif. Seolah tidak ingin hanya berhenti sebagai pionir dalam bidang kaca film mobil, V-Kool melebarkan sayapnya baik itu gedung maupun perkantoran. Dengan semakin besarnya usaha ini membuat perusahaan memutuskan membuka Flagship store pertama di Indonesia yang mengusung tema "You Deserve The Best"

Tagline ini menjadi cerminan keinginan V-Kool dalam membantu konsumen memberikan yang terbaik dan menjadi lebih dekat dengan produk-produk terbaik dari V-Kool. Bahkan peluncuran logo baru V-Kool dianggap sebagai salah satu strategi dalam rebranding, untuk meningkatkan image perusahaan dalam benak consume serta semangat perubahan untuk menjadi yang terbaik dan terdepan bagi konsumennya.

BERITA TERKAIT

Konflik Iran dan Israel Harus Diwaspadai Bagi Pelaku Industri

NERACA Jakarta – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memantau situasi geopolitik dunia yang tengah bergejolak. Saat ini situasi Timur Tengah semakin…

Soal Bisnis dengan Israel - Lembaga Konsumen Muslim Desak Danone Jujur

Yayasan Konsumen Muslim Indonesia, lembaga perlindungan konsumen Muslim berbasis Jakarta, kembali menyuarakan desakan boikot dan divestasi saham Danone, raksasa bisnis…

Tiga Asosiasi Hilir Sawit dan Forwatan Berbagi Kebaikan

NERACA Jakarta – Kegiatan promosi sawit dan bakti sosial diselenggarakan Forum Wartawan Pertanian (Forwatan) bersama tiga asosiasi hilir sawit yaitu…

BERITA LAINNYA DI Industri

Konflik Iran dan Israel Harus Diwaspadai Bagi Pelaku Industri

NERACA Jakarta – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memantau situasi geopolitik dunia yang tengah bergejolak. Saat ini situasi Timur Tengah semakin…

Soal Bisnis dengan Israel - Lembaga Konsumen Muslim Desak Danone Jujur

Yayasan Konsumen Muslim Indonesia, lembaga perlindungan konsumen Muslim berbasis Jakarta, kembali menyuarakan desakan boikot dan divestasi saham Danone, raksasa bisnis…

Tiga Asosiasi Hilir Sawit dan Forwatan Berbagi Kebaikan

NERACA Jakarta – Kegiatan promosi sawit dan bakti sosial diselenggarakan Forum Wartawan Pertanian (Forwatan) bersama tiga asosiasi hilir sawit yaitu…