Crown Group Torehkan Prestasi di Australia

Sukses dalam memasarkan proyek propertinya di Australia yang mampu diserap pasar, rupanya memberikan efek terhadap performance kinerja perseroan sehingga mendapatkan penghargaan untuk proyek hunian Top Ryde. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Disebutkan, Crown Group menerima penghargaan dalam kategori The best Outdoor Project di acara HIA-CSR NSW Housing & Kitchen & Bathroom. HIA merupakan sebuah asosiasi industri pengembang hunian terkemuka di Australia. Housing Industry Association (HIA) memilih Crown Group yang terkenal dengan proyek Top Ryde City Living development.

CEO Crown Group, Iwan Sunito mengatakan, pihaknya merasa terhormat atas terpilihnya Top Ryde City Living sebagai pemenang di penghargaan CSR NSW Housing dan Kitchen & Bathroom pada tahun ini,“Kami bangga telah berhasil menciptakan pengalaman dari “SPACE” di semua proyek kami,” ujarnya.

Penghargaan HIA CSR NSW mengapresiasi desain kontemporer dan konstruksi terbaik dalam industri hunian. Selain itu, dijelaskan pula Top Ryde City Living merupakan hunian yang memiliki area terbuka yang sangat luas dengan beragam fasilitas yang memberikan pengalaman resor bintang lima bagi para penghuninya.

Asal tahu saja, terletak di salah satu tempat yang paling menakjubkan di kota Sydney dan berada di atas pusat perbelanjaan, Top Ryde City Living merupakan kompleks apartemen premium senilai Rp 5 Triliun bergaya resor ini dengan area terbuka yang luas seperti taman-taman yang indah, lokasi untuk barbekyu, kolam renang, spa dan tempat bermain anak serta ruang musik indoor, perpustakaan dan teater. (bani)

BERITA TERKAIT

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

BERITA LAINNYA DI

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…