Jogja International Heritage Walk - Jalan Kaki Rekreasi Candi Prambanan dan Borobudur

Jogja International Heritage Walk (JIHW) telah kembali di selenggarakan di dua lokasi, yaitu Candi Prambanan dan Desa Selopamioro, Imogiri dan Bantul yang merupakan wilayah warisan budaya. JIHW bertujuan untuk menerapkan pola hidup sehat dengan berjalan kaki, juga untuk memperkenalkan serta mempromosikan warisan budaya Indonesia, khususnya Yogyakatya dengan motto "Let's Walk Bring Us Together".

Dengan tema “Save the Nature, Respect the Culture, Jogja to the World”, Para peserta yang datang pada acara ini diajak untuk jalan kaki rekreasi dan olahraga melewati rute 5 km, 10 km, dan 20 km. GKR Pembayun memberikan medali International Marching League dan Royal Medal bagi pejalan kaki yang menempuh 20 km selama 2 hari.

Tercatat ada 200 peserta dari 13 negara, yaitu: Korea Selatan, Amerika Serikat, Australia, Belanda, Italia, Inggris, Denmark, Jepang, Belgia, Rusia, Jerman, Taiwan dan Perancis. Indonesia diwakili Yogyakarta telah resmi dikukuhkan menjadi anggota Liga Jalan Kaki International (International Marching League – IML) dan Indonesia merupakan negara pertama yang lolos di ASEAN serta resmi masuk Liga Olahraga IVV (Internationaler Volkssportverband) yang diumumkan di Perancis pada 7 Mei 2013.

JIHW diprakarsai oleh GKR Pembayun sebagai Ketua Umum Jogja Walking Assoaciation sejak 2008, di bawah arahan Jakarta Walking Association dan Japan Walking Association, serta didukung oleh Dinas Pariwisata DIY bekerjasama dengan berbagai pihak termasuk PT.Taman Wisata Candi Prambanan dan Borobudur. Acara ini juga melibatkan komunitas pecinta jalan kaki DIY, Green Community, Education Community, Pramuka Saka Bhayangkara Sleman, Pagar Kolim dan 400 relawan dari mahasiswa di berbagai universitas di Yogyakarta.

Kota  Pelajar, Yogyakarta, dikenal sebagai kota yang melimpah dengan warisan budaya baik dalam berbentuk upacara maupun benda-benda kuno dan bangunan bersejarah. Candi Prambanan tak perlu diragukan lagi daya pikatnya, ini merupakan kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia yang dibangun abad ke-9Masehi. Candi ini tercatat sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO, candi Hindu terbesar di Indonesia, sekaligus salah satu candi terindah di Asia Tenggara. Arsitektur bangunan ini berbentuk tinggi dan ramping sesuai dengan arsitektur Hindu pada umumnya.

 

BERITA TERKAIT

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…

BERITA LAINNYA DI Wisata Indonesia

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…