Dapur Nyaman, Tempat Asik Kumpul Keluarga

Memasak kini memang menjadi kegiatan yang sangat menyenangkan. Selain untuk mengisi libur, terkadang memasak juga menjadi kegiatan untuk berkumpul bersama keluarga dirumah. Memasak bersama keluarga memang tidak harus dilakukan didalam dapur saja, kita juga bisa memasak bersama-sama dihalaman hunian kita. namun bila tidak memiliki halaman, dapur mungkin menjadi tempat yang cukup menyenangkan.

Namun memang tidak banyak yang memerhatikan kebersihan dapur huniannya, akhirnya dapur menjadi tempat yang kurang nyaman untuk memasak dan berkumpul bersama. Padahal tanpa disadari, banyak bahan makanan yang kita makan diproduksi atau disimpan di dapur. Karena itu jelaslah kalau kebersihan dapur sangat penting, dari dengan dapur yang bersih akan tercipta dapur makanan yang sehat. Permasalahnya ialah tidak banyak yang mengerti bagaimana cara menjaga kebersihan dapur, banyak yang beranggapan untuk membersihkannya sangat melelahkan serta merepotkan. Kalau ingin dapur sehat dan bersih berikut ulasannya.

Sediakan tak hanya satu lap didapur.Minimal ada tiga buah lap yang dibutuhkan didapur. Pertama lap untuk membersihkan meja, kedua lap untuk mengeringkan dan membersihkan piring, sendok, gelas dan garfu setelah dicuci. Serta yang ketiga lap untuk  mengangkat wajan yang panas setelah selesai memasak.  Hal ini bertujuan  agar lap piring, gelas, sendok dan garpu selalu terjaga kebersihannya.

Baik sebelum dan sesudah kita masak kita harus selalu membersihkan meja dapur. Hal ini dilakukan untuk mencegah tumbuhnya kuman dan jamur yang bersarang dimeja.Serta  mengurangi munculnya semut-semut  yang muncul dan hinggap dalam makanan.

Segera mencuci peralatan masak setelah digunakan. Tidak diperbolehkan membiarkan peralatan dapur tersebut tetap kotor, karena akan menyebabkan bersarangnya kuman-kuman dan melekatnya sisa-sisa masakan pada alat-alat dapur

Disarankan untuk mengunakan tempat sampah yang memiliki tutup.Hal ini dimaksudkan agar bau sampah tidak keluar, dan juga menjaga agar tidak ada lalat yang bersarang dan hinggap disana. Cucilah tempat sampah minimal seminggu sekali dengan menggunakan  pemutih pakaian agar bersih dari kuman. Buang sampah keluar rumah setiap hari terutama diwaktu malam hari.untuk menghindari penumpukan sampah yang mengundang bau tidak sedap.

Bersihkan pula kompor dengan menggunakan spons cuci piring setiap hari  setelah memasak dengan banyak tumpahan. Hal ini harus rutin dilakukan setelah selesai memasak. Sapu dan Pel lantai dapur setiap harinya agar apabila ada makanan yang jatuh ke lantai tetap bersih dan aman untuk dikonsumsi. Semoga tips-tips ini bisa membantu anda dalam mejaga kebersihan dapur, semoga bermanfaat.

 

BERITA TERKAIT

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

Okupansi Hotel Libur Lebaran Capai 80 Persen

NERACA Badung, Bali - Anggota holding BUMN InJourney, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) mencatat tingkat okupansi kamar hotel di kawasan the Nusa…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

Okupansi Hotel Libur Lebaran Capai 80 Persen

NERACA Badung, Bali - Anggota holding BUMN InJourney, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) mencatat tingkat okupansi kamar hotel di kawasan the Nusa…

Kemewahan Rumah di Jakarta Kini Bukan Karena Marmer

NERACA Jakarta - ​​​​Kemewahan sebuah rumah di Jakarta kini bukan lagi karena dipasangi sesuatu yang tampak mewah seperti marmer, tetapi bangunan…