BCA Salurkan Beasiswa Rp4,1 Miliar

NERACA

Pendidikan merupakan salah satu kunci pembentukan sumber daya manusia yang berkualitas. Sayangnya, berbagai persoalan kerap menjadi penghalang di dunia pendidikan negeri ini. Mulai dari fasilitas yang kurang memadai hingga kesulitan pembiayaan, sudah lama menjadi wacana yang mewarnai dunia pendidikan.

Perhatian banyak pihak, seperti swasta terhadap berbagai masalah pada pendidikan di Indonesia sudah cukup membantu mencari jalan keluar atas permasalahan itu. Penyaluran Beasiswa oleh Bank Central Asia (BCA) adalah salah satu wujudnya.

Kepala BCA Kantor Cabang Utama Semarang, Daniel Gunawan mengatakan, Bank Central Asia menyalurkan bantuan beasiswa sebesar Rp4,1 miliar untuk 16 perguruan tinggi negeri di Indonesia. Tahun 2014 ini perseroan telah mengalokasikan beasiswa bakti BCA senilai Rp 4,1 miliar kepada 16 perguruan tinggi. Angka ini naik dari tahun 2013 sebesar Rp 4 miliar.

"Pemberian beasiswa merupakan bagian dari komitmen BCA untuk kemajuan dunia pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia yang lebih baik. Langkah ini merupakan dorongan yang positif terhadap para pelaku dunia pendidikan agar semua generasi muda di Indonesia dapat memperoleh pendidikan yang berkualitas," jelas dia

Menurut Daniel, tantangan yang harus dihadapi oleh generasi muda ke depan semakin ketat, persaingan tidak hanya antara generasi muda lokal tetapi juga internasional. Oleh karena itu, BCA merasa perlu memberikan peran untuk mendukung kesiapan generasi muda di Indonesia.

Daniel memaparkan, beasiswa dikhususkan bagi mahasiswa berprestasi yang membutuhkan dukungan finansial untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Dengan kriteria yang telah ditentukan universitas, Beasiswa diberikan hingga satu tahun masa kuliah dalam bentuk bantuan pembiayaan SPP serta bantuan uang saku. 

"Mahasiswa berprestasi memiliki potensi yang harus didukung pengembangannya, terutama dalam menghadapi persaingan yang ada seperti penerapan Masyarakat Ekonomi Asean ke depan," jelas dia

Untuk di Kota Semarang, bantuan beasiswa diberikan kepada sejumlah mahasiwa yang menuntut ilmu di Universitas Diponegoro (Undip). Khusus untuk Undip, total beasiswa yang diberikan pada tahun ini mencapai Rp500 juta. Pihaknya berharap beasiswa tersebut bisa membantu mahasiswa dalam mengembangkan kemampuan akademik yang dimiliki.

Pembantu Rektor III Undip Warsito mengungkapkan terima kasihnya atas penyaluran beasiswa tersebut. Menurut dia, perguruan tinggi negeri saat ini diwajibkan untuk memberikan beasiswa minimal kepada 20% mahasiswanya.

"Bantuan dari perusahaan maupun lembaga ini kami pandang penting untuk ikut menyukseskan program Pemerintah ini. BCA sendiri merupakan satu dari 32 perusahaan dan lembaga yang bekerja sama dengan Undip dalam rangka penyaluran bantuan beasiswa," ujar Warsito.

Pihaknya memastikan, mahasiswa yang memperoleh bantuan beasiswa dari BCA adalah mereka yang memiliki tes kemampuan akademik lebih baik dibandingkan mahasiswa lain.

"Kami sudah melakukan seleksi terbuka kepada para mahasiswa, syarat yang harus mereka penuhi untuk bisa memperoleh beasiswa ini di antaranya memiliki IPK minimal 3 dan mampu memperlihatkan softskill melalui keikutsertaan mereka pada organisasi kemahasiswaan," ujar dia.

BERITA TERKAIT

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…

BERITA LAINNYA DI CSR

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…