Bank bjb Gelar Bazar Ramadhan

 

 

NERACA 

Bandung - Bank bjb, selama tiga hari terhitung dari tanggal 20 sampai 22 Agustus 2011 menggelar kegiatan Bazar Ramadhan bertempat di Lapangan Parkir Menara Bank bjb,Jalan Naripan Kota Bandung.

 Dirut bank bjb , Bien Subiantoro mengungkapkan tujuan diselenggarakannya Bazar Ramadhan adalah untuk memberikan fasilitas kepada para pelaku UMKM untuk  mempromosikan produk UMKM.

 Bazar Ramadhan kali ini,diikuti oleh 52 UMKM binaan kantor-kantor cabang Bank bjb. Disamping itu terdapat 18 stand peserta yang diisi oleh UMKM binaan Kadin Jabar, BMPD, Dinas KUKM Jabar dan lainnya.

 Bien, dalam kesempatan tersebut menegaskan Bank bjb terus meningkatkan perannya untuk mendorong pembangunan perekonomian di antaranya dengan menyalurkan kredit ke berbagai sector produktif termasuk kepada segmen UMKM. Bank bjb, untuk mendukung pengembangan UMKM, telah memiliki enam sentra UMKM yaitu di Bandung, Serang, Tasikmalaya, Cirebon, Bogor dan Karawang.

 Pembentukkan sentra UMKM, menurut Bien,  dimaksudkan untuk melaksanakan pembinaan kepada UMKM. Melalui pembinaan yang intensif kepada UMKM, maka Bank bjb telah berperan nyata dalam meningkatkan pembangunan perekonomian untuk kesejahteraan masyarakat.

 Sementara itu, Gubernur Jabar A Heryawan  menegaskan kehadiran kegiatan bazaar yang diselenggarakan dalam Bulan Ramadhan mempunyai nilai manfaat yang sangat besar yaitu dapat menyediakan barang yang dibutuhkan oleh masyarakat dengan harga bersaing. Di sisi lain,untuk pelaku UKM sendiri dapat mengembangkan produk UKM karena bazaar merupakan salah satusarana promosi.

BERITA TERKAIT

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…

Fitur Sosial Media Ada di e-Commerce, Apakah Melanggar?

NERACA Jakarta - Mendekati tenggat waktu yang telah ditetapkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) yakni hingga April 2024, dikabarkan bahwa proses integrasi…

Ayo Kejar Reward Melalui Western Union bjb

NERACA Bandung - bank bjb terus melakukan inovasi berupa program yang memberikan kemudahan dan keuntungan bagi nasabah. Paling anyar, bank…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…

Fitur Sosial Media Ada di e-Commerce, Apakah Melanggar?

NERACA Jakarta - Mendekati tenggat waktu yang telah ditetapkan Kementerian Perdagangan (Kemendag) yakni hingga April 2024, dikabarkan bahwa proses integrasi…

Ayo Kejar Reward Melalui Western Union bjb

NERACA Bandung - bank bjb terus melakukan inovasi berupa program yang memberikan kemudahan dan keuntungan bagi nasabah. Paling anyar, bank…