Global Mediacom Kuasai 58,97% Saham MNCN

Perkuat kepemilikan saham, PT Global Mediacom Tbk (BMTR) menambah sahamnya di PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN). Aksi ini dilakukan pada 26 Agustus lalu. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Kata Direktur MNC Securities, Susi Meilina, Global Mediacom menambah sebanyak 1.761.000 saham dengan harga yang berkisar antara Rp 2.795 hingga Rp 2.885 per saham. Dengan penambahan ini, maka total kepemilikan saham Global Mediacom Tbk di MNCN menjadi 8.362.372.229 lembar atau setara 58,97% di mana tujuan dari transaksi ini adalah untuk investasi.

Sebagai informasi, sepanjang 2013, pendapatan usaha BMTR meningkat sebesar 12% menjadi Rp10,02 triliun dari tahun sebelumnya Rp8,93 triliun. Namun, laba bersih BMTR menurun sebesar 52% menjadi Rp620 miliar dari Rp1,30 triliun di tahun sebelumnya. Penurunan ini disebabkan oleh rugi selisih kurs sebesar Rp760 miliar dan kerugian pelunasan obligasi yang dijamin dan bersifat senior sebesar Rp155 miliar. (bani)

 

 

 

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…