Warga Diminta Teliti Membeli Daging di Pasar Tradisional

 

Masyarakat dimbau untuk berhati–hati  ketika membeli daging sapi, kerbau  atau ayam di pasar–pasar tradisional, karena dikhawatirkan daging yang diperjual belikan sudah busuk atau mengandung formalin.

 

“ Usahakan kalau membeli daging  di kios yang terang dan jelas. Teliti juga dagingnya segar atau tidak, bau amis atau bau busuk," kata Plt (Pelaksana tugas) Kepala Dinas Pertanian Kota Bogor Hidmat Sughiana Kamis (18/8) kemarin.

Hidmat menghimbau masyarakat Bogor khususnya ibu – ibu rumah, mengingat telah ditemukannya 45 kg daging busuk dan usus ayam yang mengandung formalin dalam sidak shubuh yang dilakukan tim gabungan Pemkot Bogor, di dua pasar tradisional yakni Pasar Anyar dan Pasar Bogor.

Hidmat menegaskan, pihaknya akan terus melakukan pengawasan secara intensif ke sejumlah pasar tradisional di Kota Bogor. “ Jika ditemukan adanya kejanggalan kita akan bergerak, dan jika terbukti dagangan yang diperjual belikan mengandung formalin atau busuk akan kita amankan, “ tukasnya.

Diakui Hidmat, setiap bulan suci Ramadhan temuan daging busuk yang diperjual belikan di pasar tradisional kerap terjadi. “Makanya kedepan kita berharap ada sanksi tegas yang dilakukan aparat kepolisian. “ kata Hidmat,

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…