Bisnis Tour and Travel Tetap Menjanjikan

Bisnis tour and travel pada kenyataannya tidak  pernah sepi pelanggan, akibatnya usaha seperti ini mulai makin menjamur. Karena dengan menggunakan jasa usaha ini, masyarakat dimudahkan ketika bepergian.

NERACA

Sejak beberapa tahun lalu, bisnis ini kian memanas. Baik para pemain baru atau pemain berpengalaman, hingga agen perjalanan wisata  yang menawarkan kemitraan atau waralaba. Menjadikan bisnis ini semakin ketat persaingannnya.

Meski demikian, peluang usaha ini tetap besar mengingat perekonomian masyarakat Indonesia yang semakin membaik, dan mempengaruhi perjalanan mereka untuk menenangkan jiwa usai bekerja keras.

Ya, keinginan untuk melepas penat dengan pelesir di dalam maupun luar negeri, semakin besar. Nah, peluang inilah yang coba ditangkap para pebisnis seperti Evilia Soleh, pemilik Cempaka Tour and Travel yang berkantor di bilangan Kelapa Gading Jakarta Utara.

Dia melihat peluangnya tetaplah besar meskipun persaingan cukup ketat. Hanya saja, pemilik usaha harus pandai-pandai mengemas usahanya untuk memenangkan persaingan. Misalnya, dengan memberikan pelayanan yang tidak diberikan agen perjalanan wisata lainnya.

“Dengan adanya agen perjalanan wisata akan memudahkan masyarakat yang ingin liburan. Soal minat jangan diragukan lagi, asal kita mempu mengemas bisnis dengan baik, pelanggan pun akan datang dengan sendirinya,” ujar Evilia.

Ketika ingin memulai mendirikan usaha, idealnya memang harus disertai dana yang cukup. Karena dengan demikian pemilik lebih mudah mengatur bisnisnya. Kalau tidak pun usaha ini tetap dapat berjalan dengan baik asalkan punya networking yang baik.

“Ini yang bangun suami saya, saya kurang tahu berapa dulu modalnya,” kata dia tanpa mau merinci berapa modal yang dikeluarkan ketika membuka usaha tour and travel.

Dia menuturkan, dalam mengembangkan usahanya, dia mencari ilmu travel ke beberapa daerah untuk dijadikannya sebuah program pada agen perjalanan wisata miliknya. Sehingga dia mampu menjabarkan segala yang ia lihat kepada pelanggan.

Pengembangan Bisnis

Dengan semakin meningkatnya bisnis agen perjalanan wisata, berarti pula bisnis tiket pesawat turut terpengaruh. Kabarnya, bisnis ini akan cerah hingga beberapa tahun ke depan. Tak hanya tujuan luar negeri saja, tujuan domestik pun masih begitu diminati.

Pemerintah RI memprediksi bakal terjadi peningkatan penumpang pesawat domestik yang cukup besar sampai tahun 2015. Meskipun nantinya akan diberlakukan Open Sky, tetapi maskapai lokal tetap akan menikmatinya secara maksimal. Kabarnya, berdasarkan hitungan moderat Kemenhub di setiap tahun terjadi kenaikan penumpang sebesar 10%, maka diprediksi, pada 2015 jumlah penumpang angkutan penerbangan domestik menjadi 77,608 juta orang.

 

BERITA TERKAIT

Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX

  Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX  NERACA  Jakarta – AMG (Alternative Media Group)…

InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024

  InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024 NERACA Jakarta - InfoEkonomi.ID, portal berita seputar…

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…

BERITA LAINNYA DI Keuangan

Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX

  Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX  NERACA  Jakarta – AMG (Alternative Media Group)…

InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024

  InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024 NERACA Jakarta - InfoEkonomi.ID, portal berita seputar…

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…