Nasib di Tangan Presiden Baru

 

Ini fakta, indonesia adalah negara agraris. tapi, lahan pertaniannya lambat-laun berkurang hingga memicu impor komoditas pangan. lautannya luas, tapi sumber daya ikannya banyak dicuri kapal asing. sumber daya tambang dan mineralnya masih melimpah, tapi pasokan energi kita masih harus impor.

 

 ketika tambang dan minyak bumi kita dieksploitasi oleh perusahaan asing, dari perjanjian kontrak karyanya, negara hanya memperoleh royalti yang tak seberapa, bukan bagi hasil. akibatnya, sangat sedikit yang kekayaan yang bisa kita nikmati. makanya, jangankan negara, masyarakat di sekitar lokasi penambangan tetap saja miskin.

 

pasangan capres dan cawapres prabowo subianto- m hatta rajasa dan joko widodo - jusuf kalla sama-sama bertekad untuk memutus krisis pangan dan energi. caranya, menurut jk, sapaan bagi jusuf kalla, indonesia mengalami krisis pangan sejak lima tahun terakhir. pada 2012, indonesia telah mengimpor beras sebanyak 2,7 juta ton. padahal, negara ini pernah swasembada beras pada 2008.

“untuk menciptakan ketahanan pangan, indonesia harus meningkatkan produktivitas. caranya dengan menyediakan bibit yang unggul, pupuk, dan perbaikan di bidang pengairan,” kata dia. hal itu juga berlaku bukan hanya untuk beras, tapi juga gula, sawit, dan kebutuhan pokok lainnya.

"kami akan mencetak 1 juta hektar sawah untuk memenuhi kebutuhan pokok rakyat," kata jk saat memaparkan visi-misi di bidang pangan, energi, dan lingkungan hidup dalam debat kandidat putaran terakhir yang diselenggarakan komisi pemilihan umum (kpu), akhir pekan lalu (5/7).

sedangkan di bidang energi, jk yang mantan wakil presiden era pemerintahan presiden susilo bambang yudhoyono tahap pertama, mengungkapkan, indonesia juga mengalami krisis. hal itu ditandai oleh makin tingginya impor bbm. pasokan bahan bakar untuk pembangkit listrik menyebabkan seringnya pemadaman listrik di berbagai daerah.

langkah yang akan dilakukan jika pasangan jokowi-jk terpilih menjadi presiden, adalah melanjutkan program konversi energi dari bahan bakar minyak (bbm) beralih ke bahan bakar gas. konversi bahan bakar itu diperlukan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dan menunjang sarana transportasi. 

setidaknya ada enam program yng akan diusung jokowi-jk. yaitu, memperbaiki irigasi dan jaringan irigasi yang rusak di kawasan 3 juta hektare (ha) sawah. lalu, mencetak sejuta hektare lahan sawah baru di luar jawa. ketiga, mendirikan bank petani serta usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

berikutnya, mendirikan gudang dengan fasilitas pengolahan pasca panen di tiap sentra produksi. berikutnya, pemulihan kualitas kesuburan lahan yang air irigasinya tercemar oleh limbah industri dan rumah tangga. serta, hentikan konversi lahan produktif.

bagaimana dengan yang dilakukan prabowo-hatta? Prabowo mencatat, Indonesia saat ini kehilangan 6 ribu ha lahan pertanian. karena itu, untuk memenuhi kebutuhan pangan nasional, kita harus menambah ratusan ribu hektare lahan baru. Menurut prabowo, menyusutnya lahan pertanian di indonesia diakibatkan oleh makin luasnya kawasan perumahan, real estate, maupun pabrik-pabrik. itu sebabnya prabowo-hatta berjanji akan membuka lagi 2jua lahan baru untuk pertanian.

"kami akan menambah 2 juta hektar sawah baru. tapi juga harus disiapkan bendungannya sebagai sumber air sebab pertanian tak mungkin tanpa air. juga perlu ada pupuk untuk jagung, beras dan ubi, tapi tidak satu pupuk untuk semua, melainkan pupuk utuk padi tentu beda dengan pupuk untuk jagung,”  kata mantan danjen koppasus ini.

Setidaknya, prabowo akan mencanangkan pencetakan lahan baru seluas 2 juta ha untuk komoditas pertanian, seperti beras, jagung, sagu, kedelai dan tebu, yang bisa mempekerjakan lebih dari 12 juta juta orang. berikutnya, mendorong pembangunan industri pengolahan pangan, peternakan dan perikanan yang berdaya saing tinggi, melalui pemberian insentif fiskal dan atau pembiayaan kepada bumn dan patungan bumn-swasta.

pabrik-pabrik itu diperlukan untuk menjaga dan meningkatkan fiskal dolar as. pabrik juga tak hanya meningkatkan produksi dan konsumsi protein yang berasal susu, telur, ikan, dan daging. yang tak kalah pentingnya adalah membangun pabrik pupuk area dan npk baru mi memperbaiki irigasi rusak dan jaringan irigasi di tiga juta hektare (ha) sawah.

 

 “menjamin harga pangan yang terombang-ambing, yaitu yang menguntungkan petani, peternak, dan nelayan, sekaligus menjangkau konsumen, melalui sinergi kebijakan harga dan stok,” kata prabowo.

pasangan ini juga akan mendorong pembangunan industri pengolahan pangan, peternakan, dan perikanan yang berdaya saing tinggi. pembangunan industri pengolahan pangan, peternakan, dan perikanan yang berdaya saing juga akan digenjot.  

 

apa komentar ekonom yang juga mantan menko ekuin era presiden megawati soekarnoputri, kwik kian gie? kwik menasihati presiden terpilih untuk melakukan renegosiasi seluruh kontrak karya. “kembalikan seluruh sumber daya alam kita baik yang ada di dalam perut bumi maupun di laut,” kata kwik.

menurut kwik, indonesia saat ini masih tercatat sebagai negara agraris. “sektor pertanin harus diandalkan, bukan industri manufaktur, karena sudah jauh ketinggalan,” kata dia. (saksono)

BERITA TERKAIT

Jurus Jitu Selamatkan UMKM

Jurus Jitu Selamatkan UMKM  Pelaku UMKM sebenarnya tidak membutuhkan subsidi bunga. Yang sangat mendesak diperlukan adalah penguatan modal untuk memulai…

Tegakkan Protokol Kesehatan di Pilkada 2020

Tegakkan Protokol Kesehatan di Pilkada 2020 Dalam konteks masih terjadinya penularan dengan grafik yang masih naik, sejumlah pihak meminta pemerintah…

Jangan Buru-Buru Menutup Wilayah

Jangan Buru-Buru Menutup Wilayah Strategi intervensi berbasis lokal, strategi intervensi untuk pembatasan berskala lokal ini penting sekali untuk dilakukan, baik…

BERITA LAINNYA DI

Jurus Jitu Selamatkan UMKM

Jurus Jitu Selamatkan UMKM  Pelaku UMKM sebenarnya tidak membutuhkan subsidi bunga. Yang sangat mendesak diperlukan adalah penguatan modal untuk memulai…

Tegakkan Protokol Kesehatan di Pilkada 2020

Tegakkan Protokol Kesehatan di Pilkada 2020 Dalam konteks masih terjadinya penularan dengan grafik yang masih naik, sejumlah pihak meminta pemerintah…

Jangan Buru-Buru Menutup Wilayah

Jangan Buru-Buru Menutup Wilayah Strategi intervensi berbasis lokal, strategi intervensi untuk pembatasan berskala lokal ini penting sekali untuk dilakukan, baik…