Asuransi Astra Jadi Asuransi Terbaik 2014

NERACA

Jakarta - Dalam perhelatan 14th Annual Investor The Best Insurance Companies 2014, PT Asuransi Astra Buana (Garda Oto) dinobatkan sebagai Asuransi Terbaik 2014 oleh Majalah Investor dalam kategori asuransi umum beraset di atas Rp3 triliun.

Perusahaan-perusahaan asuransi yang diikutsertsakan dan dinilai dalam penghargaan ini meliputi asuransi umum, asuransi jiwa, dan reasuransi. Berdasarkan seleksi awal, dari seluruh perusahaan asuransi yang ada di Indonesia, terdapat 64 perusahaan asuransi yang lolos pemeringkatan, yaitu 43 asuransi umum, 21 asuransi jiwa, dan 4 reasuransi.

Sementara itu, asuransi syariah tidak diikutsertakan dalam penilaian karena memiliki karakter khusus yang berbeda dengan asuransi konvensional. Dari 64 perusahaan, akhirnya terpilih 12 perusahaan yang keluar sebagai nominasi penerima penghargaan.

Pemeringkataan sendiri memakai 14 kriteria. Kriteria asuransi umum meliputi pertumbuhan aset rata-rata 5 tahun, pertumbuhan jumlah investasi rata-rata 5 tahun, pertumbuhan ekuitas rata-rata 5 tahun, pertumbuhan premi penutupan langsung 5 tahun, pertumbuhan premi netto rata-rata 5 tahun, pertumbuhan hasil underwriting rata-rata 5 tahun, pertumbuhan hasil investasi rata-rata 5 tahun, pertumbuhan laba bersih rata-rata 5 tahun, pangsa pasar premi netto 2013, rasio underwriting terhadap premi netto 2013, Total Aset Turn Over 2013, Return On Assets 2013, Return On Equity 2013, dan Risk Based Capital 2013.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, 14th Annual Investor The Best Insurance Companies 2014 menambahkan penilaian kualitatif dengan memasukkan penilaian wawancara dengan para peraih nominasi yang berjumlah 12 perusahaan.

Menurut Ketua Dewan Juri, Herris Simandjuntak, dengan adanya wawancara tersebut tim juri bisa mengkonfirmasikan angka-angka yang ada dalam laporan keuangan dan mendalaminya bila dirasa ada hal yang kurang jelas. Selain itu, dalam sesi wawwancara ditanyakan pula tiga aspek strategi mengenai kesiapan menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), implementasi GCG, implementasi CSR.

Melalui penghargaan ini, Santosa, CEO Asuransi Astra Buana, mengungkapkan rasa syukurnya dan berterima kasih kepada semua stake holders yang telah memberikan kepercayaan kepada Asuransi Astra hingga menjadi Asuransi Terbaik 2014. Selain sebagai indikasi bahwa Asuransi Astra merupakan perusahaan yang memiliki posisi keuangan yang baik, “ini juga merupakan komitmen kami kepada pelanggan dalam memberikan kenyamanan dan pelayanan terbaik,” tutup Santosa. [ardi]

BERITA TERKAIT

Komposisi Besaran Iuran Pensiun Dibawa Ke Meja Presiden

NERACA   Jakarta – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) mengadakan pertemuan dengan lembaga-lembaga seperti Kementerian Tenaga Kerja dan Kementerian Koordinator…

Premi Asuransi Generali Tumbuh 9,5%

  NERACA   Jakarta - Di tengah pelambatan ekonomi kuartal pertama ini, PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali) masih mencatat…

Lotte Mart - Equity Life Luncurkan Program Lotte Sehat

NERACA Jakarta - Program Lotte Sehat adalah program kerja sama antara PT Equity Life Indonesia dengan salah satu perusahaan retail terbesar…

BERITA LAINNYA DI

Komposisi Besaran Iuran Pensiun Dibawa Ke Meja Presiden

NERACA   Jakarta – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) mengadakan pertemuan dengan lembaga-lembaga seperti Kementerian Tenaga Kerja dan Kementerian Koordinator…

Premi Asuransi Generali Tumbuh 9,5%

  NERACA   Jakarta - Di tengah pelambatan ekonomi kuartal pertama ini, PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali) masih mencatat…

Lotte Mart - Equity Life Luncurkan Program Lotte Sehat

NERACA Jakarta - Program Lotte Sehat adalah program kerja sama antara PT Equity Life Indonesia dengan salah satu perusahaan retail terbesar…