Menjelang Idul Fitri Mercedes-Benz Luncurkan GL 400 dan ML 400

 

NERACA

Mercedes-Benz Indonesia memperkenalkan dua model SUV premiumnya yakni GL 400 dan ML 400. Kedua kendaraan ini merupakan SUV yang diluncurkan setelah GL-500 di awal tahun ini.

"Pasar SUV Indonesia sangat potensial, kami sadar akan potensi tersebut dan membawa 2 produk terbaik untuk diperkenalkan," ujar deputy director sales operation passenger cars Mercedes-Benz Indonesia, Donald Rachmat, saat ditemui di Jakarta, Kamis (3/7).

Donald menambahkan, keduanya SUV premium ini menghadirkan keamanan, kenyamanan, dan konsep ruang penumpang yang lebih besar.

GL 400 dan ML 400 dilengkapi dengan mesin 2.996 cc 6 silinder yang berdaya hingga 245kW (333hp), dikombinasikan dengan transmisi kopling ganda 7G-TRONIC PLUS transmisi otomatis.

GL 400 dapat melesat dari 0-100 km/jam dalam 6,7 detik dan memiliki konsumsi bahan bakar 9.2-9.6L/100 km (digabungkan). Sementara itu ML 400 dapat melesat 0-100km/jam dalam 6,1 detik dengan konsumsi bahan bakar 9.1-9.3L/100 km (digabungkan).

GL 400 yang merupakan SUV premium 7-seater ini hadir dengan paket AMG Exterior Sports dengan velg 21 inch 5-twin spoke light allow wheels. Adapun ML 400 yang memiliki kapasitas 5 penumpang ini juga hadir dengan AMG Exterior Sports dengan velg 20 inch 5-spoke light alloy wheel.

Kedua kendaraan ini dilengkapi dengan DownHill Speed Regulation (DSR) yang membuat lebih aman dan santai selama perjalanan menurun saat off-road. Dengan DSR ini memungkinkan pengemudi mengatur kecepatan dipertahankan antara 2 dan 18km/jam yang dipertahankan melalui kontrol otomatis mesin dan transmisi serta melalui penerapan gaya pengereman.

"Akhir Juni kami sudah mulai didistribusikan ke dealer-dealer kami. Di Juli sudah ada di dealer-dealer kami dan konsumen sudah bisa test drive dan memesan GL 400 serta ML 400," ujar Donald.

SUV premium yang dirakit di pabrik Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang, Bogor ini hadir dengan harga Rp 1.699.000.000 off the road untuk GL 400 dan Rp 1.189.000.000 off the road untuk ML 400.

 

BERITA TERKAIT

Optimis, Tahun 2024 Penjualan Penjualan Mitsubishi X Force Ditargetkan Meningkat 15 Persen

NERACA Jakarta – Tingginya permintaan akan Mitsubishi X Force maka PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) optimis penjualan…

Standardisasi Dukung Industri Knalpot Aftermarket

NERACA Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki mengajak Kementerian/Lembaga (K/L) untuk berkolaborasi mendukung perkembangan industri komponen otomotif, salah…

New Honda Vario Tapil Makin Gaya

NERACA Jakarta – Tingginya pasar skutik di Indonesia, membuat para produsen motor untuk berinnovasi untuk merebut pasar. Salah saunya yakni…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Optimis, Tahun 2024 Penjualan Penjualan Mitsubishi X Force Ditargetkan Meningkat 15 Persen

NERACA Jakarta – Tingginya permintaan akan Mitsubishi X Force maka PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) optimis penjualan…

Standardisasi Dukung Industri Knalpot Aftermarket

NERACA Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki mengajak Kementerian/Lembaga (K/L) untuk berkolaborasi mendukung perkembangan industri komponen otomotif, salah…

New Honda Vario Tapil Makin Gaya

NERACA Jakarta – Tingginya pasar skutik di Indonesia, membuat para produsen motor untuk berinnovasi untuk merebut pasar. Salah saunya yakni…