Anak Usaha Modern Internasional Ganti Nama

Entitas akan perusahaan PT Modern Internasional Tbk (MDRN), yakni PT Putra Indonesia melakukan pergantian nama menjadi PT Modern Sevel Indonesia. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Dijelaskan, nama tersebut diganti sejalan dengan visi dan misi perusahaan yang fokus dan berkomitmen mengembangkan bisnis retail 7-Eleven. Dengan demikian, semua kegiatan perusahaan yang berkaitan dengan hukum maupun korespondensi akan dilakukan oleh dan atas nama perusahaan yang baru.

Adapun susunan pengurus PT Modern Sevel Indonesia tidak berubah, di mana Komisaris Utama dijabat Sungkono Honoris, Komisaris Donny Sutanto, Direktur Utama Henri Honoris dan Direktur Ivan Budiman. 
Sementara pada awal Juni lalu, Modern Sevel Indonesia telah mendirikan anak perusahaan bernama PT Modern Bangun Sarana, dengan kepemilikan saham 99% dan modal disetor mencapai Rp2,5 miliar. PT Modern Sevel Indonesia pada tahun lalu membuka 33 gerai baru atau di bawah target 50 gerai. Kendati demikian, sisa gerai yang belum dibangun akan dilanjutkan tahun ini.

Pada akhir 2013, perseroan sempat menargetkan akan menambah sebanyak 96 gerai baru pada 2014. Karena itu, MDRN selaku induk usaha dengan kepemilikan saham mencapai 99,99% di PT Modern Sevel Indonesia terus meningkatkan modal anak usahanya tersebut. (bani)

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…