Kota Sukabumi - Kios "Pasar Marema" Berkurang Drastis

Sukabumi -   Tahun ini jatah kios untuk “Pasar Marema” akan berkurang dari tahun lalu. Untuk tahun ini, kios Pasar Marema yang digelar setiap menjelang Ramadan dan Idul Fitri hanya berjumlah 570 kios. Sementara tahun lalu jumlahnya mencapai 620 kios. “Pengurangan jumlah kios tersebut agar lebih memberikan rasa aman kepada masyarakat“, kata Wakil Walikota Sukabumi H Ahmad Fahmi kepada Neraca, usai menghadiri perpisahan KKN mahasiswa STISIP Syamsul Ulum Sukabumi, di salah satu rumah makan di Jalan Lingsel,  Rabu (18/6).

Selain itu, lanjut Fahmi, keberadaan Pasar Marema yang letaknya di Jalan Kapten Harun Kabir tersebut sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam menyambut Idul Fitri mendatang. Pasalnya, semua kebutuhan masyarakat semuanya ada, dengan harga yang sangat terjangkau. “Keberadaan Pasar Marema atau Pasar Ramadan merupakan agenda rutin Pemkot Sukabumi setiap tahunnya selama bulan puasa dan saat menjelang perayaan Idul Fitri”, ujarnya.

Ketika disinggung mengenai ada peningkatan kontribusi ke Pemda dari pengelola, Fahmi mengungkapkan, memang bila dibandingkan dengan tahun lalu, ada sedikit kenaikan dari segi kontribusi. ”Kenaikkannya hampir 10% dari tahun sebelumnya”, ungkap dia.

Untuk itu, selama pelaksanaan digelar, Fahmi juga menghimbau agar pengelola Pasar Ramadan tetap menjaga keamanan, kenyamanan, keindahan dan kebersihannya serta tidak mengganggu para PKL dan toko-toko di area Pasar Ramadan  tersebut. “Saya menegaskan agar keamanan dan kenyamanan baik pembeli ataupun para penjual tetap dijaga,” tegas Fahmi.

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…