XL Raih Best Emerging Market Carrier

Prestasi PT XL Axiata Tbk (EXCL) sebagai operator seluler tidak hanya ditorehkan di dalam negeri, tetapi juga di kawasan Asia. Hal ini ditunjukkan dari penghargaan yang diraih perseroan sebagai The Best Emerging Market Carrier dalam ajangAsia’s T op Service Providers – The 17th Telecom Asia Awards 2014. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi mengatakan, penghargaan ini merupakan kebanggaan bagi XL di tengah usaha terus bekerja keras menghadapi tantangan kondisi telekomunikasi Indonesia yang semakin dinamis dan kompetitif,”Sebagai perusahaan yang mengedepankan kepuasan pelanggan, penghargaan ini akan menjadi salah satu acuan kami untuk menjadi lebih baik lagi, dan terus berinovasi menciptakan layanan sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan masyarakat,”ujarnya.

Penghargaan bergengsi dalam industri telekomunikasi ini diberikan kepada XL berdasarkan hasil penilaian oleh panel yang terdiri dari 23 orang juri independen yang memberikan apresiasi atas usaha dan kinerja yang terus-menerus dilakukan XL untuk mengembangkan industri seluler Indonesia.

Sebagai informasi, penghargaan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan telekomunikasi di Asia yang telah memberikan performa terbaiknya dalam berbagai bidang. Penilaian dilakukan oleh tim panel independen yang terdiri dari 23 juri ahli, termasuk pembaca Telecom Asia dan editor. Para juri ini membuat nominasi pada bulan Januari dan Februari, kemudian memberikan suara mereka pada bulan Maret untuk menentukan finalis dalam 13 kategori. Pemilihan finalis ditentukan berdasarkan inovasi perusahaan, kinerja keuangan, teknologi, market leadership, dan tata kelola perusahaan.

 

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…