Rating Telkom Masih Dipertahankan AAA

PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menetapkan kembali peringkat "AAA" PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dan Obligasi II Tahun 2010 yang diterbitkan perseroan. Disebutkan, dengan peringkat tersebut, maka perusahaan dan obligasinya masuk dalam kategori stabil.

Kata analis Pefindo, Martin Pandiangan, peringkat tersebut mencerminkan posisi bisnis perusahaan yang superior dengan bisnis yang terdiversifikasi dan jaringan yang luas. Selain itu, rating tersebut juga didukung marjin profitabilitas, dan proteksi arus kas yang sangat kuat serta struktur pemodalan yang konservatif,”Namun demikian, peringkat saham Telkom masih dibatasi oleh persaingan yang ketat di sektor seluler,”ujarnya di Jakarta, Rabu(16/4).

Sementara  Kepala Riset PT Trust Securities, Reza Priyambada, merekomendasikan pada posisi "maintained buy" di pasar modal untuk saham TLKM. Menurutnya, grafik dengan metode "candlestick" pergerakan saham TLKM membentuk pola "white marubozu" berada di posisi "middle bollinger bands", yang mengindikasikan adanya peluang penguatan jangka pendek.

Pekan lalu, saham TLKM bergerak dalam kisaran harga Rp2.240-Rp2.315 per saham dan potensi penguatan masih terbuka. Asal tahu saja, tahun lalu kinerja Telkom cukup menyakinkan dan tahun ini ditargetkan akan kembali meningkat. Tiga fokus strategi menjaga pertumbuhan, yaiitu pada layanan seluler Telkomsel anak usaha Telkom mengembangkan Indonesia Digital Network (IDN), dan ekspansi pasar internasional. Belanja modal perseroan pada tahun ini sekitar US$ 2 miliar. (bani)

 

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…