Mengenal Bisnis Waralaba

Salah satu solusi bagi Anda yang ingin membuka usaha minim pengalaman adalah dengan membeli merk atau dengan bahasa sekarang membeli sebuah waralaba. Baik itu waralaba makanan, minuman atau lain sebagainya, pastinya kesemua waralaba itu menawarkan kemudahan berbisnis kepada Anda yang tidak memiliki pengalaman berbisnis.

Bisnis waralaba memang sangat menarik. Dengan mewaralabakan usaha, pemilik bisnis dapat dengan cepat mengembangkan jaringan bisnisnya. Bisnis ini boleh dikatakan sebagai salah satu bisnis yang risikonya kecil, sebab bisnis yang sudah dijalankan telah dikenal masyarakat, sistemnya sudah teruji, dan pemiliknya tidak bersusah payah dalam pengembangan merek.

Bisnis yang akan diwaralabakan sejatinya harus terbukti memberikan keuntungan kepada pemegang merk, karena melalui waralaba mereknya sudah terdaftar, Tak hanya itu, dengan waralaba juga berarti ada dukungan yang berkesinambungan kepada pembeli waralaba.

Meski demikian, bukan berarti Anda dapat seenaknya membeli sebuah waralaba tanpa pertimbangan matang. Karena dampaknya, jika Anda salah menentukan pilihan bukan tidak mungkin usaha Anda gagal alias gulung tikar.  

Meski bisnis dengan sistem waralaba memiliki risiko kegagalan yang relatif kecil, bukan berarti kesuksesan akan terjamin 100%. Karena, harus diakui pula tidak sedikit kalangan yang gagal dan akhirnya menutup usaha.

Ya, kegagalan adalah hal yang wajar dalam bisnis. Karena jalan berbisnis tak selamanya lurus, kadangkala jalan yang harus dilalui berliku dan terjal. Tetapi untuk kegagalan bisnis waralaba, ada beberapa alasan yang menjadikannya gagal.

Pertama, dari sisi pemilik waralaba, kegagalan bisa saja terjadi karena salah konsep bisnis, komitmen yang lemah untuk mendukung waralaba mereka. Sehingga menjadikan perjanjian yang dibuat tidak jelas, atau lain sebagainya.

Sementara dari sisi penerima waralaba, kegagalan biasanya disebabkan oleh rendahnya jiwa kewirausahaan mereka. Jiwa ini memang tidak dimiliki semua orang. Akibatnya,pembeli waralaba banyak berpangku tangan dan berharapkeajaiban tanpa kerja kersa. Padahal, kesuksesan waralaba butuh keterlibatan kedua belah pihak pada semua masalah operasional.

Istilah waralaba atau franchise memang telah menjadi salah satu model bisnis yang populer. Tak hanya ditilik dari kemudahan berbisnis, tetapi masing-masing waralaba menjanjikan keuntungan yang luar biasa.

Waralaba sendiri merupakan ikatan di mana salah satu pihak diberikan hak memanfaatkan dan atau menggunakan hak kekayaan intelektual (HAKI) atau pertemuan dari ciri khas usaha yang dimiliki pihak lain dengan suatu imbalan berdasarkan persyaratan yang ditetapkan dalam rangka penyediaan dan atau penjualan barang dan jasa.

 

 

 

BERITA TERKAIT

Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX

  Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX  NERACA  Jakarta – AMG (Alternative Media Group)…

InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024

  InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024 NERACA Jakarta - InfoEkonomi.ID, portal berita seputar…

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…

BERITA LAINNYA DI Keuangan

Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX

  Hadirkan solusi DOOH yang Lebih Dinamis, AMG Jalin Kemitraan Strategis dengan DMMX  NERACA  Jakarta – AMG (Alternative Media Group)…

InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024

  InfoEkonomi.id Sukses Gelar Anugerah Penghargaan 5th Top Digital Corporate Brand Award 2024 NERACA Jakarta - InfoEkonomi.ID, portal berita seputar…

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…