Pameran Otomotif Medan 2014 - Menggali Potensi Industri Otomotif Sumut

 

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis, secara keseluruhan sepanjang tahun 2013, pertumbuhan produksi industri manufaktur besar dan sedang Sumatera Utara naik sebesar 4,85%, dan salah satu industri dengan pasar potensial di Medan adalah industri otomotif. 

 

NERACA

 

Tingginya antusiasme masyarakat Medan terhadap otomotif dan potensi pasarnya sangat tinggi, dinilai akan semakin meningkat apalagi dengan didukung telah beroperasinya bandara Kuala Namu, diharapkan potensi yang sebelumnya tidak sepenuhnya tergarap akan dapat dimaksimalkan. 

 

Pertumbuhan Ekonomi Sumut 2014 diprediksi lampaui nasional, menurut prediksi Pengamat Ekonomi Sumatera Utara (Sumut), perekonomian Sumut akan mengalami pertumbuhan 6% hingga 6,2% pada tahun 2014, sedang pencapaian nasional diperkirakan akan menyentuh angka 5,8% hingga 6,2%.

 

Prediksi tersebut tentu menggenjot semangatpara pengusaha dan investor meningkatkan portofolio investasinya di Sumut. Medan pada khususnya, yang merupakan pasar potensial dengan ditopang oleh sektor konsumsi masyarakatnya.

POM 2014 Hadir Penuh Inovasi

Seiring dengan semangat perkembangan industri otomotif di Medan, Dyandra Promosindo kembali menyelenggarakan pameran Otomotif Medan (POM) untuk yang ke-3 kalinya di tahun 2014.

Ajang pamer inovasi industri otomotif terkini terbesar di Medan ini berlangsung pada tanggal 5-9 Maret 2014 mendatang, di Medan International Convention Center. Suksesnya penyelenggaraan POM pada tahun sebelumnya mendorong panitia untuk terus menelurkan berbagai sajian baru di pelaksanaan POM 2014.

Jika pada tahun 2013 POM dikunjungi oleh 36.024 orang dan berhasil membukukan transaksi lebih dari 200 miliar rupiah, maka pada tahun ini panitia optimis akan kembali merangkum sukses.

“Pencatatan POM 2013 menjadi bukti antusiame yang sangat tinggi dari masyarakat Medan terhadap industri otomotif, ditahun ini kami yakin masyarakat akan menunjukan reaksi positif yang sama terhadap POM 2014,” ungkap Abiyoso Wietono, manajer divisi otomotif Dyandra Promosindo.

Ia juga menyatakan semangat tinggi juga ditunjukkan para peserta untuk kembali menghadirkan inovasi terbaru mereka di ajang tahunan ini.

POM 2014 akan berlangsung selama 5 hari dan menghadirkan 13 brand ternama diindustri otomotif Indonesia yang diwakilli langsung oleh para Agen Pemegang Merek (APM).11 merek mobilpenumpang akan memamerkan kebolehannya, mulai dari Chevrolet, Daihatsu, Ford, Honda, Hyundai, Kia, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, hingga Toyota.Sedang dari kubu kendaraan komersial, akan hadir dua merek asal Jepang HINO dan Isuzu. POM 2014 juga akan menghadirkan berbagai industri pendukung lain di area seluas 4.000 m2 .

Tidak hanya inovasi dari para pesertanya, POM 2014 juga masih akan memberikan banyak kejutan kepada para pengunjung. Berbagai acara berbau otomotif, seperti test drive, dan lelang barang otomotif,serta dua program acara baru, yakni Lelang Barang Otomotif dan Stand up Comedy yang akan hadir untuk masyarakat Medan.

Program acara POM 2014 lainnya yang juga tidak boleh dilewatkan adalah Ducati Photo Model Competition dan Dance Competition, tahun lalu kedua acara ini telah menarik perhatian puluhan peserta.

Bermacam promo juga akan memuaskan pengunjung setia POM kali ini, promo helm murah yang sejak awal penyelenggaraan POM telah menarik perhatian pengunjung akan kembali hadir dengan penawaran baru yang lebih menarik, satu unit helm MDS berstandar internasional tipe full face Victory seharga 300 ribu akan di hargai dengan harga khusus 149 ribu rupiah selama pameran berlangsung.

Berbagai hiburan juga dipersiapkan paitia, khusus untuk muda mudi Medan akan dihadirkan wajah-wajah cantik di acara Miss Motor Show Medan, penampilan dari DJ ternama, dan sebagai acara pamungkas, akan hadir Endah N Rhesa penyanyi dengan genre jazz  yang akan menghibur para pengunjung dengan alunan musik mereka yang unik dan atraktif.

Program sosial juga tidak luput dari perhatian panitia, POM 2014, akan menggelar program sosial Student Goes To Dyandra’s Exhibitions, yang mengajak siswa/i dari kota Medan untuk mengunjungi POM untukmendapatkan pengetahuan secara langsung tentang mobil-mobil berteknologi yang terbaru.

Tak hanya itu, wujud dari kepedulian terhadap sesama, seluruh nominal yang dihasilkan dalam program lelang barang otomotif akan disumbangkan kepada saudara-saudara korban bencana Gunung Sinabung melalui radio Kiss fm Medan.

 

 

BERITA TERKAIT

Lindungi UKM Industri Otomotif

NERACA Jakarta – Sebagai upaya melindungi UKM (Usaha Kecil Menengah) industri otomotif khususnya produsen knalpot, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM)…

Warna Baru Filano Hybrid-Connected Lebih Berkelas

NERACA Jakarta – Produk CLASSY Yamaha terus memiliki banyak peminat, seperti Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected. atas dasar itulah Yamaha Grand Filano…

ECSTAR Oil 0W-16 SN Siap Lindungi Komponen Mesin

NERACA Jakarta – Sebagai perusahaan otomotif yang bertanggung jawab dalam menyediakan layanan purna jual yang bertujuan untuk menjaga kualitas produknya,…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Lindungi UKM Industri Otomotif

NERACA Jakarta – Sebagai upaya melindungi UKM (Usaha Kecil Menengah) industri otomotif khususnya produsen knalpot, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM)…

Warna Baru Filano Hybrid-Connected Lebih Berkelas

NERACA Jakarta – Produk CLASSY Yamaha terus memiliki banyak peminat, seperti Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected. atas dasar itulah Yamaha Grand Filano…

ECSTAR Oil 0W-16 SN Siap Lindungi Komponen Mesin

NERACA Jakarta – Sebagai perusahaan otomotif yang bertanggung jawab dalam menyediakan layanan purna jual yang bertujuan untuk menjaga kualitas produknya,…