Nissan Luncurkan New Nissan Evalia

 

 

NERACA

 

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) secara resmi meluncurkan produk medium MPV, New Nissan Evalia. Mobil yang merupakan satu-satunya functional MPV yang memiliki kabin terluas dengan pintu geser diantara seluruh kendaraan functional MPV.

 

Yoshiya Horigome, Vice President Director National Sales and Marketing NMI mengatakan, Nissan adalah brand yang selalu menghadirkan rangkaian produk MPV kompetitif dengan kualitas terbaik yang menjawab kebutuhan pelanggan di Indonesia. “Tidak hanya membekali New Nissan Evalia dengan berbagai fitur baru, namun kami juga meluncurkan varian highway star. Sama dengan model Nissan lainnya, varian ini adalah yang tertinggi dan paling premium,” ujarnya dalam acara peluncuran New Nissan Evalia di Jakarta, Kamis (23-01).

New Nissan Evalia hadir dengan tampilan interior berwarna beige dan hitam yang terlihat menawan dan terkesan mewah. Pada sisi kabin bagian depan, dashboard sebelah kiri dilengkapi dengan dua buah glove box bertutup yang akan melindungi isi agar tetap tertata rapi. Pada bagian tengah kursi baris pertama terdapat console box yang dapat digunakan meletakan barang-barang kecil dan juga dilengkapi dengan dua buah cup holder.

Sementara itu, untuk kursi penumpang baris kedua dirancang dengan lebih tebal, agar perjalanan terasa lebih nyaman baik dekat maupun jauh. Selain itu, pada kursi baris kedua juga disematkan arm rest di kedua sisinya dan dua buah cup holder di bagian tengahnya. Lebih dari itu, pada baris kedua ini juga dilengkapi dengan meja lipat yang terdapat tepat di belakang setiap kursi baris pertama.

Lebih lanjut, pada sisi eksterior, mobil anyar besutan Nissan ini mengalami penyempurnaan pada grille yang kini berwarna abu-abu dan chrome. Sedangkan desain bumper bagian depan disesuaikan dengan warna dari masing-masing kendaraan. Adapun New Nissan Evalia hadir dengan monocoque body yang modern dan aerodinamis.

Pada sisi dapur pacu, mesin HR15DE berkapasitas 1.5 liter yang dibenamkan pada New Nissan Evalia kini dilengkapi dengan Dual Injectors dan juga Dual CVTC System. Kombinasi monocoque body, mesin HR15DE, dual injectors, dan juga dual CVTC system menghasilkan effisiensi bahan bakar yang lebih optimal.

 

New Nissan Evalia ini hadir dengan lima tipe, yaitu ST MT yang dilepas dengan harga Rp176 juta, SV MT dibanderol Rp190,5 juta, SV AT dihargai Rp201juta. Sementara pada varian tertinggi, yakni Highway Star MT dan Highway Star AT masing-masing dibanderol dengan harga Rp206,5 juta dan Rp217,5 juta.

 

BERITA TERKAIT

Lindungi UKM Industri Otomotif

NERACA Jakarta – Sebagai upaya melindungi UKM (Usaha Kecil Menengah) industri otomotif khususnya produsen knalpot, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM)…

Warna Baru Filano Hybrid-Connected Lebih Berkelas

NERACA Jakarta – Produk CLASSY Yamaha terus memiliki banyak peminat, seperti Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected. atas dasar itulah Yamaha Grand Filano…

ECSTAR Oil 0W-16 SN Siap Lindungi Komponen Mesin

NERACA Jakarta – Sebagai perusahaan otomotif yang bertanggung jawab dalam menyediakan layanan purna jual yang bertujuan untuk menjaga kualitas produknya,…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Lindungi UKM Industri Otomotif

NERACA Jakarta – Sebagai upaya melindungi UKM (Usaha Kecil Menengah) industri otomotif khususnya produsen knalpot, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM)…

Warna Baru Filano Hybrid-Connected Lebih Berkelas

NERACA Jakarta – Produk CLASSY Yamaha terus memiliki banyak peminat, seperti Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected. atas dasar itulah Yamaha Grand Filano…

ECSTAR Oil 0W-16 SN Siap Lindungi Komponen Mesin

NERACA Jakarta – Sebagai perusahaan otomotif yang bertanggung jawab dalam menyediakan layanan purna jual yang bertujuan untuk menjaga kualitas produknya,…