Tips Mudah Bersihkan Hunian Pasca Banjir

Banjir memang telah menjadi siklus tahunan saat musim penghujan tiba. Untuk beberapa masyarakat yang berada diwilayah yang sudah menjadi langganan banjir saat musim penghujan tiba mungkin sudah mengetahui beberapa tips untuk membersihkan hunian setelah banjir surut. Namun bagi mereka yang baru saja mengalaminya, beberapa tips mudah ini sangatlah membantu dalam membersihkan hunian pasca banjir reda.

Mulailah dengan membersihkan dan keringkan rumah dan segala macam perabotan yang ada di dalamnya. Pastikan rumah Anda terbebas dari jamur, hama dan penyakit. Pergi langsung ke dokter jika Anda mengalami gangguan kesehatan. Jamur akan dengan mudah memicu penyakit pada mereka yang menderita asma, alergi dan gangguan pernafasan.

Selanjutnya perbaikilah pipa-pipa dan fasilitas air yang bocor, bersihkan dan keringkan dari kotoran agar jamur tidak bisa lagi berkembang biak. Jika gangguan jamur sangat parah, gunakan jasa profesional untuk membersihkannya. Saat membersihkan rumah, gunakan pelindung mata yang memiliki ventilasi agar jamur tidak masuk dalam mata Anda.

Jangan lupa pula gunakan sarung tangan sehingga Anda tidak perlu menyentuh jamur dengan tangan telanjang. Gunakan masker udara dengan tipe N-95 untuk mencegah jamur masuk dalam tubuh Anda. Masker debu biasa, bandana atau sapu tangan, tidak bisa melindungi sistem pernafasan Anda dari kuman, bakteri dan jamur.

Sebaiknya gunakan celana dan baju lengan panjang saat membersihkan rumah. Jangan lupa memakai sepatu bot atau sepatu kerja. Buang saja barang-barang yang sudah terendam air namun tidak bisa dibersihkan. Bersihkan dan keringkan wilayah berpermukaan keras seperti tempat mandi (showers), bak mandi dan meja dapur Anda. Gunakan deterjen atau pembersih yang bisa mematikan jamur.

Jangan mencampur produk-produk pembersih atau menambahkan pemutih dalam bahan kimia lain, karena berbahaya. Saat banjir, biasanya pasokan listrik akan dimatikan dan keluarga terpaksa menggunakan generator portabel untuk memasok listrik. Asap dari generator portabel ini bisa membunuh Anda dalam beberapa menit.

Untuk itu, letakkan generator listrik jauh dari rumah. Jangan pernah menggunakan generator di dalam rumah, dalam garasi, di atas balkon, di bawah jendela atau di dekat pintu dan ventilasi. Jangan pernah sekali-kali meletakkan generator dekat dengan lokasi tidur anak. Jangan pula meletakkan generator di antara dua rumah yang saling berdekatan atau di tempat parkir mobil.

BERITA TERKAIT

Toshiba Kenalkan Produk Small Cooking Appliances

  NERACA Jakarta – Potensi pasar yang sangat besar di produk cooking appliances, membuat Toshiba meluncurkan beberapa produk teranyarnya di…

Makin Ekspansif, DAIKIN Proshop Showroom Hadir di Medan

  Makin Ekspansif, DAIKIN Proshop Showroom Hadir di Medan NERACA Jakarta - Menapak penghujung kuartal pertama tahun ini, PT. Daikin…

Ratusan Agen Hadir Siap Sukseskan Penjualan Properti Damai Putra Group

NERACA Jakarta - Setelah sukses bermitra dengan puluhan bank dan mendorong generasi milenial untuk berinvestasi dalam properti dengan tagar #SaatnyaBeliProperty,…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Toshiba Kenalkan Produk Small Cooking Appliances

  NERACA Jakarta – Potensi pasar yang sangat besar di produk cooking appliances, membuat Toshiba meluncurkan beberapa produk teranyarnya di…

Makin Ekspansif, DAIKIN Proshop Showroom Hadir di Medan

  Makin Ekspansif, DAIKIN Proshop Showroom Hadir di Medan NERACA Jakarta - Menapak penghujung kuartal pertama tahun ini, PT. Daikin…

Ratusan Agen Hadir Siap Sukseskan Penjualan Properti Damai Putra Group

NERACA Jakarta - Setelah sukses bermitra dengan puluhan bank dan mendorong generasi milenial untuk berinvestasi dalam properti dengan tagar #SaatnyaBeliProperty,…