Siapkan Capex US$ 25 Juta - Samindo Targetkan 11 Juta Ton Batubara

NERACA

Jakarta – Perusahaan pertambangan PT Samindo Resources Tbk (MYOH), tahun ini menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar US$ 25 juta. Angka ini mengalami peningkatan 25% jika dibandingkan dengan dana belanja modal pada tahun lalu sebesar US$ 20 juta.

Direktur Pengembangan Bisnis Samindo Resources, Priyo Pribadi Soemarno mengatakan, sumber pendanaan belanja modal berasal dari kas internal perusahan. Nantinya, dana investasi yang dicanangkan tahun ini akan dipergunakan untuk meningkatkan kapasitas produksi tambang batu bara dan overburden (OB) perseroan,”Kami akan belanjakan dana ini untuk menambah alat-alat guna menunjang pertambangan. Jika ingin meningkatkan produksi, sudah seharusnya kami beli alat-alat untuk mendukungnya,”ujarnya di Jakarta, kemarin.

Sebagai informasi, saat ini kapasitas produksi batu bara perseroan sebesar 9 juta metric ton (MT) dan untuk OB mencapai 52 kubik per tahun. Dengan adanya tambahan alat-alat tambang tersebut, ditargetkan kapasitas produksi keduanya dapat meningkat sekitar 15-20%. Dimana untuk produksi batu bara ditargetkan 11 juta metrik ton per tahun dan untuk OB akan mencapai 58 juta kubik.

Untuk membiayai dana belanja modal yang perseroan anggarkan pada tahun ini tersebut, pihaknya akan merogoh kas internalnya. "Seluruh dana capex tahun ini akan bersumber dari kas internal perusahaan," jelas Priyo.

Disamping itu, hasil rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) perseroan juga menyetujui adanya perubahan susunan direksi perseroan untuk periode yang dimulai tahun ini. Kata Priyo, dalam RUPSLB kali ini, perseroan telah menyepakati Kim Young Chan menjabat sebagai direktur utama perseroan menggantikan Lee Chang Hoon.

Dia menambahkan, dengan naik jabatannya menjadi direktur utama di Samindo Resources, dirinya berharap Kim Young Chan dapat memberikan perubahan yang postif di dalam manajemen dan kinerja perseroan ke depannya. Sebelumnya, jabatan Kim Young Chan per September 2013 sebagai direktur di perseroan. Untuk komisaris utama (komut) Samindo Resources masih dipegang oleh Kim Sung Kook, dan komisaris perseroan lainnya adalah Ha Gil Young, Bob Kamandanu (komisaris indepen). (bani)

 

 

BERITA TERKAIT

Summarecon Crown Gading - Primadona Properti di Utara Timur Jakarta

Summarecon Crown Gading yang merupakan kawasan terbaru Summarecon yang di Utara Timur Jakarta, kini semakin berkembang. Saat ini sedang berlangsung…

Pertumbuhan Logistik Tembus 8% - CKB Logistics Optimalkan Bisnis Lewat Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis…

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Summarecon Crown Gading - Primadona Properti di Utara Timur Jakarta

Summarecon Crown Gading yang merupakan kawasan terbaru Summarecon yang di Utara Timur Jakarta, kini semakin berkembang. Saat ini sedang berlangsung…

Pertumbuhan Logistik Tembus 8% - CKB Logistics Optimalkan Bisnis Lewat Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis…

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…