PGN Tanam Bibit Pohon di Kasongan Yogyakarta

Menjaga keseimbangan antara bisnis dan lingkungan terus di jaga PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS). Hal ini  juga bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan pada lingkungan dan salah satu komitmen perseroan peduli lingungan adalah dengan mendorong penghijau di kawasan Desa Kasongan, Yogyakarta melalui penanaman bibit pohon bersama UKM mitra binaan perseroan di acara Kasongan Art Festival (KAF) III 2013.

Direktur Keuangan PGN, M. Riza Pahlevi mengatakan, penanaman bibit pohon yang dilakukan perseroan adalah bentuk kepedulian pada lingkungan, “Penanaman bibit pohon bersama mitra binaan PGN untuk negeri adalah komitmen untuk melakukan penghijauan untuk mengurangi emisi, “ujarnya dalam siaran persnya di Yogyakarta, kemarin.

Disebutkan, Kasongan Art Festival (KAF) merupakan event tahunan yang digagas oleh para seniman Bantul. KAF memiliki sejumlah tujuan. Antara lain, mengembangkan dan melestarikan lingkungan yang sejuk dan rindang sehingga terjaganya suatu ekosistem kehidupan yang seimbang, mendukung Program Kali Bersih yang telah dicanangkan oelh Pemerintah, menyadarkan masyarakat menjaga kebersihan air sungai Bedog, menciptakan mata rantai ekonomi kreatif, mempercantik lokasi wisata alam, meningkatkan ekonomi masyarakat perajin Kasongan dan meningkatkan devisa negara.

Sebagai satu-satunya BUMN yang berperan serta dalam KAF di setiap tahun penyelenggaraannya, tahun ini PGN memberikan bibit pohon yang akan digunakan untuk menghijaukan desa Kasongan dan sekitarnya. Kawasan Desa Wisata Kasongan merupakan sentra kerajinan gerabah/keramik yang telah berlangsung secara turun-temurun. Saat ini kawasan Kasongan menghadapi problem yang nyata antara lain, masih dibuangnya limbah ke sungai Bedog yang melintasi kawasan Kasongan. Masalah lainnya, belum dikelolanya sampah oleh masyarakat di kawasan tersebut, dan bagaimana mempertahankan dan mengembangkan kelestarian pepohonan.

Riza Pahlevi mengatakan, kawasan Kasongan memiliki UKM yang berpotensi untuk berkembang karena mereka adalah para seniman di bidangnya terutama di bidang kerajinan berbahan tanah liat. Mitra-mitra binaan PGN di Kasongan merasa tergerak untuk membantu kesuksesan acara Kasongan Art Festival (KAF) selama ini.  “Sebagai bentuk kepedulian dan kontribusi untuk para UKM mitra binaan PGN di Desa Kasongan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, kami mempunyai program yang bernama Mitra Binaan PGN untuk Negeri dengan memberikan pelatihan dan mengikutsertakan dalam pameran-pameran bagi para mitra binaan,”kata Riza. (bani)

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…