Musim Laporan Keuangan, IHSG Bergerak Menguat

NERACA

Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham Senin awal pekan, indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia ditutup menguat tipis 9,692 poin (0,21%) ke level 4.590,538. Sementara Indeks LQ45 ditutup naik 1,046 poin (0,14%) ke level 772,819. Indeks BEI berjalan sepi dan belum marak investor lakukan aksi beli. Padahal kala itu, banyak sentimen positif dari pasar global.

Analis Kresna Graha Sekurindo, Etta Rusdiana mengatakan, penguatan IHSG BEI cenderung terbatas, tertahan aksi ambil untung pada saham perbankan seperti Bank Rakyat Indonesia (BBRI) yang melemah 1,2%, dan Bank Mandiri (BMRI) 1,1%. Selain itu Astra International (ASII) tertekan 1,5%, “IHSG mampu bertahan di level positif didorong oleh penguatan Telekomunikasi Indonesia (TLKM) menguat 4,6%, Lippo Karawaci (LPKR) naik 8,6% dan Perusahaan Gas Negara (PGAS) menguat 1,5%,”ujarnya di Jakarta, Senin (28/10).

Dirinya menuturkan, tekanan pada IHSG masih bersifat ambil untung mengingat sentimen di pasar masih cukup kondusif. Dari sisi global, Etta Rusdiana Putra menambahkan sentimen cukup kondusif dimana laba industri China masih tumbuh 13,5% secara "year on year,”Sentimen domestik dan global yang cukup kondusif itu diperkirakan mampu menahan tekanan di IHSG dan kami perkirakan indeks BEI Selasa bergerak di kisaran 4.540--4.620 poin,”ungkapnya.

Pada perdagangan kemarin, aksi ambil untung terjadi di saham-saham berbasis komoditas. Indeks sektoral di lantai bursa pun mixed. Posisi indeks yang sudah naik cukup tinggi jadi alasan untuk profit taking. Enam sektor pun melemah, dipimpin oleh sektor aneka industri dan agrikultur. Indeks berhasil bertahan di zona hijau berkat lonjakan sektor konstruksi dan infrastruktur.

Perdagangan berjalan cukup sepi dengan frekuensi transaksi sebanyak 121.759 kali pada volume 3,958 miliar lembar saham senilai Rp 4,601 triliun. Sebanyak 136 saham naik, sisanya 100 saham turun, dan 112 saham stagnan. Bursa-bursa regional kompak menguat menutup perdagangan awal pekan. Bursa saham Jepang melonjak paling tinggi dengan penguatan lebih dari dua persen.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya Mayora (MYOR) naik Rp 750 ke Rp 29.900, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 650 ke Rp 38.100, United Tractor (UNTR) naik Rp 350 ke Rp 18.000, dan Surya Toto (TOTO) naik Rp 300 ke Rp 7.600.

Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain Indocement (INTP) turun Rp 550 ke Rp 19.950, SMART (SMAR) turun Rp 500 ke Rp 6.100, Nipress (NIPS) turun Rp 500 ke Rp 9.300, dan Bukit Asam (PTBA) turun Rp 150 ke Rp 13.150.

Perdagangan sesi I, indeks BEI ditutup menguat 9,737 poin (0,21%) ke level 4.590,583. Sementara Indeks LQ45 naik 0,745 poin (0,10%) ke level 772,518. Aksi ambil untung menghambat penguatan IHSG. Aksi ini terjadi di saham-saham berbasis komoditas. Indeks sektoral di lantai bursa pun mixed. Posisi indeks yang sudah naik cukup tinggi jadi asalan untuk profit taking.

Perdagangan berjalan cukup sepi dengan frekuensi transaksi sebanyak 68.892 kali pada volume 2,174 miliar lembar saham senilai Rp 2,412 triliun. Sebanyak 135 saham naik, sisanya 78 saham turun, dan 97 saham stagnan. Bursa saham China jatuh ke zona merah pada sesi pertama dan membuat pergerakan bursa-bursa regional jadi variatif. Padahal diawal perdagangan, bursa regional masih kompak menguat.

Saham-saham yang naik signifikan dan masuk dalam jajaran top gainers di antaranya Mayora (MYOR) naik Rp 700 ke Rp 29.850, Indofood CBP (ICBP) naik Rp 300 ke Rp 11.500, Indo Tambangraya (ITMG) naik Rp 250 ke Rp 31.750, dan United Tractor (UNTR) naik Rp 200 ke Rp 17.850.

Sementara saham-saham yang turun cukup dalam dan masuk dalam kategori top losers antara lain SMART (SMAR) turun Rp 500 ke Rp 6.100, Nipress (NIPS) turun Rp 300 ke Rp 9.500, Indocement (INTP) turun Rp 300 ke Rp 20.200, dan Fast Food (FAST) turun Rp 250 ke Rp 2.150.

Pada awal perdagangan, indeks BEI dibuka naik 13,16 poin atau 0,29% menjadi 4.594,01. Sedangkan indeks 45 saham unggulan (LQ45) menguat 4,49 poin (0,58%) ke level 776,27. Kepala Riset Trust Securities, Reza Priyambada mengatakan, kembali menguatnya bursa saham di kawasan Asia mendorong indeks BEI berada di area positif,”Selama IHSG tidak langsung dimanfaatkan untuk aksi ambil untung secara masif, maka bursa saham domestik masih ada peluang melanjutkan kenaikan," katanya.

Dirinya memperkirakan pada perdagangan Senin (28/10), IHSG akan bergerak pada kisaran 4.569--4.615 poin. Beberapa saham yang dapat dipertimbangkan diantaranya AKR Corporindo (AKRA), Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP), Ciputra Surya (CTRS), Ultra Jaya Milk Industry & Trading Compa (ULTJ).

Sementara itu, Tim Analis Teknikal Mandiri Sekuritas dalam kajiannya mengemukakan bahwa dari dalam negeri, stabilnya nilai tukar rupiah memberikan sentimen positif bagi pergerakan indeks BEI. Namun, di sisi lain investor juga masih mencermati data laporan keuangan kuartal ketiga emiten dan data inflasi yang akan dipublikasikan akhir pekan ini.

Oleh karena itu, IHSG awal pekan ini diperkirakan masih berpotensi bergerak mixed to up dengan kisaran pada level batas bawah di 4.564 poin dan batas atas 4.600--4.620 poin. Bursa regional, diantaranya indeks Hang Seng dibuka menguat 105,82 poin (0,47%) ke level 22.804,16, indeks Nikkei-225 naik 162,97 poin (1,16%) ke level 14.251,16, dan Straits Times menguat 11,28 poin (0,35%) ke posisi 3.216,52. (bani)

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…