Kiat Sukses Berbisnis Jasa Kredit

Sekarang ini, kita seringkali mendengatr istilah kredit dalam kehidupan sehari-hari. Hampir segala macam penjual barang menjual barang dagangan mereka dengan sistem kredit. Mulai dari utama seperti pakaian hingga perlengkapan rumah tangga seperti furniture, barang elektonik : TV, Kulkas,dan lain sebagainya mulai diperdagangkan secara kredit.

Sontak saja, hal tersebut menggugah jiwa para pebisnis untuk membuka usaha memberi kredit kepada orang-orang yang membutuhkan. Meskipun usaha ini terkesan simpel, bukan berarti menjalani usaha ini semudah membalikkan telapak tangan. Karena salah-salah usaha Anda malah akan gulung tikar.

Agar tak menyesal, ada baiknya Anda ikuti langkah-langkah berikut ini. Pertama, batasilah nilai nominal barang yang dipesan oleh konsumen. Karena pada intinya, semakin kecil nilai nominal sebuah barang maka akan semakin banyak barang yang Anda kreditkan.

Kedua, batasilah jangka waktu pembayarannya. Usaha ini memang tergantung pada diri Anda sendiri, untuk itu usahakan jangka waktu kredit tidak terlalu lama. Katakanlah untuk satu barang dengan nominal Rp1 juta dapat dicicil selama enam kali dalam satu bulan, dengan besaran cicilan Rp200 ribu.

Yang ketiga atau yang terakhir, kelola keuangan Anda dengan baik, Intinya, jangan campur adukkan antara keuangan dari hasil usaha dengan keuangan pribadi yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Tujuannya, tentu saja agar kalau ada salah satu keuangan yang tidak sehat, maka tidak akan berpengaruh pada keuangan yang lain. Jangan lupa untuk membuat laporan keuangan sederhana agar dapat melihat kondisi keuangan usaha yang sedang dijalankan.

BERITA TERKAIT

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…

Stop Provokasi di Media Sosial, Pentingnya Netiket

  Stop Provokasi di Media Sosial, Pentingnya Netiket NERACA Jateng - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi…

Cara Melestarikan Budaya Lokal di Era Digital

  Cara Melestarikan Budaya Lokal di Era Digital NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian…

BERITA LAINNYA DI Keuangan

INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan

  INNER Salon Muslimah Buka Outlet Baru di Sawangan   Melakukan perawatan kecantikan bagi perempuan merupakan suatu cara untuk menjaga…

Stop Provokasi di Media Sosial, Pentingnya Netiket

  Stop Provokasi di Media Sosial, Pentingnya Netiket NERACA Jateng - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi…

Cara Melestarikan Budaya Lokal di Era Digital

  Cara Melestarikan Budaya Lokal di Era Digital NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian…