Konsolidasi XL Rebut Pasar - Kantongi Izin, Akuisisi AXIS Berjalan Mulus

NERACA

Jakarta- Rencana PT XL Axiata Tbk (EXCL) mengakuisisi PT Axis Telekom Indonesia (Axis) dipastikan akan berjalan mulus setelah mendapatkan restu dan dukungan langsung dari pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Presiden Direktur PT XL Axiata Tbk, Hasnul Suhaimi mengatakan, keputusan XL mengakuisisi Axis Telekom Indonesia telah mendapatkan restu dari pemerintaj, “Kami sudah menerima surat dari Kemenkominfo yang secara prinsip menyetujui rencana bisnis XL Axiata untuk mengakuisisi Axis,”ujarnya di Jakarta akhir pekan kemarin.

Menurutnya, pihaknya mengapresiasi langkah strategis dari regulator dan berharap dukungan ini menjadi titik awal bagi kemajuan industri telekomunikasi nasional. Pasalnya, XL juga memiliki kepentingan jangka panjang dalam perkembangan industri telekomunikasi. Oleh karena itu, konsolidasi diyakini adalah jalan yang diperlukan untuk menyehatkan industri.

Meski begitu, lanjutnya, persetujuan prinsip dari regulator tersebut masih merupakan langkah awal dalam proses akuisisi XL atas Axis. Selanjutnya XL akan menyiapkan persyaratan dan langkah-langkah yang harus ditempuh termasuk dengan pihak terkait misalnya berkoordinasi dengan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), Bursa Efek Indonesia (BEI), Otoritas Jasa Keuangan dan termasuk Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Kata Hasnul, dirinta belum bisa merinci detail rencana akuisisi tersebut karena masih pada tahap persetujuan prinsip.\\\"Masih jauh. Belum banyak yang bisa kami sampaikan kepada publik karena masih harus melalui serangkaian negosiasi. Itupun kalau berjalan mulus,”tuturnya.

Hasnul juga tidak mau berspekulasi soal pendanaan yang disiapkan XL untuk mengambilalih Axis perusahaan telekomunikasi yang sahamnya mayoritas atau sekitar 801% dimiliki Saudi Telecom Company (STC) dan tidka langsung 3,725%. Asal tahu saja, Saudi Fransi Capital memprediksi nilai AXIS mencapai US$ 1 miliar atau setara Rp9,8 triliun dab termasuk utang.

Sementara saham STC diperkirakan bernilai US$ 880 juta atau setara Rp8,6 triliun. Selain itu, saham AXIS juga dimiliki oleh Maxis Communications Bhd yang berbasis Malaysia. Adapun XL Axiata merupakan perusahaan yang 66,5% sahamnya dimiliki oleh Axiata Group Bhd, Malaysia.

Sebelumnya Dirjen Sumber Daya Perangkat Pos dan Informatika Kominfo, Muhammad Budi Setiawan pernah bilang, sangat menghargai niat kedua perusahaan untuk melakukan konsolidasi, “Konsolidasi ini merupakan langkah bagus karena jumlah operator saat ini masih sangat besar,”tandasnya.

Menurut Budi, iealnya jumlahnya hanya 4 perusahaan, yaitu tiga GSM dan satu CDMA sehingga menjamin kualitas layanan dan terjadinya pembanguan infrastruktur berkelanjutan. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Summarecon Crown Gading - Primadona Properti di Utara Timur Jakarta

Summarecon Crown Gading yang merupakan kawasan terbaru Summarecon yang di Utara Timur Jakarta, kini semakin berkembang. Saat ini sedang berlangsung…

Pertumbuhan Logistik Tembus 8% - CKB Logistics Optimalkan Bisnis Lewat Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis…

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Summarecon Crown Gading - Primadona Properti di Utara Timur Jakarta

Summarecon Crown Gading yang merupakan kawasan terbaru Summarecon yang di Utara Timur Jakarta, kini semakin berkembang. Saat ini sedang berlangsung…

Pertumbuhan Logistik Tembus 8% - CKB Logistics Optimalkan Bisnis Lewat Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis…

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…