Sekolah Pasar Modal Kembali Digelar di Makassar

NERACA

Makassar- Komitmen PT Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk terus meningkatkan jumlah investor lokal, khususnya kawasan Indonesia Timur terus dilakukan. Belum lama ini, kantor perwakilan BEI di Makassar menggelar sekolah pasar modal bagi public.

Kata Kepala Kantor Perwakilan BEI Makassar, Fahmin Amirullah mengatakan, sekolah pasar modal diselenggarakan untuk mengedukasi atau menambah pengetahuan masyarakat tentang investasi, “Kegiatan ini juga bertujuan untuk menghindarkan masyarakat dari investasi bodong dan menambah jumlah investor baru di bidang pasar modal di Makassar,\" katanya di Makassar kemarin.

Dia mengungkapkan, sekolah pasar modal ini dibuka gratis dan akan diselenggarakan selama dua hari yaitu tanggal 24-25 Juli 2013. Sekolah pasar modal yang diselenggarakan kali ini merupakan gelombang ketiga dan sampai akhir tahun diharapkan ada enam gelombang, “Ada kewajiban dari Bursa Efek Indonesia (BEI) yang diberikan kepada kami untuk melakukan edukasi ke masyarakat,\"tuturnya.

Lanjutnya, materi pada sekolah pasar modal adalah pengenalan pasar modal, sedangkan hari kedua mengenai analisa simulasi perdagangan saham. Nantinya, para peserta sekolah pasar akan mendapatkan sertifikat dan materi.

Menurut Fahim, masyarakat saat ini lebih tergiur dengan janji-janji keuntungan investasi namun tidak memahami instrumen pasar modal sehingga banyak yang tertipu, “Saya kira di Makassar juga ada investasi bodong tetapi strukturnya tidak masuk di pasar modal. Instrumen pasar modal itu saham, obligasi dan reksadana,”tandasnya. (ant/bani)

 

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…