WhatsApp, Tukar Pesan Tanpa Biaya

Aplikasi messenger tentunya sangat membantu banyak pengguna smartphone, selain memiliki beragam fitur, aplikasi messenger juga memberikan banyak kemudahan. WhatsApp salah satunya, aplikasi pesan untuk smartphone ini basic-nya mirip BlackBerry Messenger. WhatsApp merupakan aplikasi pesan lintas platform yang memungkinkan kita bertukar pesan tanpa biaya SMS, karena WhatsApp menggunakan paket data internet yang sama dengan email, browsing web, dan lain-lain. 

Aplikasi WhatsApp Messenger menggunakan koneksi internet atau Wifi untuk komunikasi data. Dengan menggunakan WhatsApp, kita dapat melakukan obrolan online, berbagi file, bertukar foto dan lain-lain. Awalnya, WhatsApp dibuat untuk pengguna iPhone, kemudian seiring dengan perkembangannya, aplikasi WhatsApp tersedia juga untuk versi BlackBerry, Android, Windows Phone dan Symbian. Sampai pada November 2010, WhatsApp menduduki posisi peringkat ke 3, aplikasi paling laris yang diunduh melalui nokia Ovi Store, setelah Swype dan NHL game center premium.

Sebelum menggunakan WhatsApp Anda harus mengisntall WhatsApp dengan cara sebagai Download aplikasi tersebut dari websitenya. Lalu Install aplikasi tersebut ke smartphone, jangan lupa juga daftarkan nomor telepon anda tanpa menggunakan 0 atau format internasional karena WhatsApp menggunakan nomor telepon anda untuk mendaftar anda dalam databasenya. Aplikasi kemudian akan mengirimkan kode konfirmasi via SMS yang mengharuskan Anda untuk mengisikan kode konfirmasi tersebut ke langkah selanjutnya. Setelah Anda mengkonfirmasi nomor telepon Anda, Anda siap untuk menggunakannya.

Aplikasi WhatsApp akan secara otomatis mendata phonebook untuk menunjukkan siapa-siapa saja yang sudah menggunakan WhatsApp. Untuk mengetahui siapa saja yang sudah masuk ke daftar, tekan pada tab contact. Mereka yang menggunakan WhatsApp akan memiliki status disamping nama mereka. Mulailah perbincangan dengan teman-teman anda yang menggunakan WhatsApp dengan mengklik nama tersebut. Anda dapat juga mengundang teman Anda untuk menggunakan

WhatsApp aplikasi dengan menggunakan “Invite Friends”. WhatsApp dapat dijalankan pada beberapa platform seperti Apple iOS, BlackBerry, Android, Symbian, Nokia Series 40, Windows Phone, sementara hanya Windows Phone Mango yang mendukung aplikasi ini. Untuk saat ini WhatsApp dapat digunakan untuk pengguna iPhone, BlackBerry, serta Symbian (Nokia). Aplikasi WhatsApp hanya dapat bekerja untuk sesama pengguna yang memiliki aplikasi WhatsApp. Aplikasi WhatsApp ini dapat diunduh secara gratis di websitenya. Aplikasi ini menggunakan nomor telepon ponsel yang kita gunakan untuk berinteraksi dengan sesama pengguna WhatsApp. 

Aplikasi ini memungkinkan pengguna BlackBerry, iPhone, dan Symbian untuk dapat saling berkomunikasi satu sama lain. Aplikasi ini menggunakan fitur push sehingga Anda dapat selalu memberitahukan pesan yang sedang diterima. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan WhatsApp adalah kestabilan koneksi, notifikasi, no handphone sebagai pin.

BERITA TERKAIT

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…