Saatnya "Perang" Desktop Mungil - Awal 2013

Berbicara desktop mungil, mungkin di antara kita akan asing mendengar produk Intel NUC (Next Unit of Computing). Intel NUC pada dasarnya merupakan sebuah komputer desktop. Hanya saja Intel NUC memiliki keunikan pada ukurannya yang begitu mungil. Intel NUC memiliki ukuran sebesar 4×4 inci atau hanya seukuran telapak tangan orang dewasa.

Awalnya Intel mengaplikasikan NUC pada digital signage, sistem embeded, dan sistem sejenis lainnya. Akan tetapi baru-baru ini dikabarkan Intel akan menjual NUC untuk kalangan konsumen biasa. Diperkirakan Intel NUC akan segera dijual pada bulan Desember 2012 dalam bentuk barebone.

Meski NUC adalah komputer mini, namun Intel membekalinya dengan spesifikasi yang tak semungil bentuknya. Tak tanggung-tanggung, Intel menyematkan spesifikasi setingkat Ultrabook ke dalam komputer mungil ini. Terdapat dua tipe barebone NUC yang akan ditawarkan Intel yaitu DC3217IYE dan DC3217BY yang dimotori prosesor Intel Core i3 3217U (1.8 GHz, 3MB chace, 17 Watt TDP). Graphics card yang digunakan adalah Intel HD 4000 dengan motherboard chipset QS77. Dua barebone NUC ini dilengkapi 2 buah slot memori DDR3 tipe SO-DIMM, sebuah slot mSATA untuk SSD, dan sebuah slot mini PCIe untuk modul Wi-Fi/Bluetooth.

Perbedaan 2 unit barebone NUC ini terletak pada ketersediaan port. Tipe DC3217IYE memiliki 2 buah port HDMI dan sebuah port Gigabit LAN. Sedangkan tipe DC3217BY hanya memiliki sebuah port HDMI dan sebuah port Thunderbolt tanpa port Gigabit LAN. Cukup disayangkan 2 tipe barebone NUC ini tidak dilengkapi output audio analog. Output audio tampaknya harus mengggunakan port HDMI. Sedangkan tipe USB pada NUC ini masih mengandalkan USB 2.0, bukan USB 3.0. Berbicara tentang mungil, tentunya hal ini sangatlah menguntungkan, ukurannya yang mungil memudahkan kita untuk memindah-mindahkannya. Selain itu kita juga tidak menghabiskan banyak tempat untuk si desktop mungil ini.

Tapi jangan berharap untuk mendapatkan built-in memori, penyimpanan, atau bahkan kabel listrik. Desktop ini tidak dijual sebagai sistem lengkap, tapi hanya papan dan chassis. Diperkirakan, unit barebone NUC (CPU+motherboard+casing+PSU 65W) akan mulai ditawarkan direntang harga $300-330 di pasar Amerika. Jangan lupa bahwa konsumen masih harus membeli komponen tambahan seperti memori, mSATA SSD, dan juga modul Wi-Fi yang dapat membuat harganya membengkak mendekati $500. Namun bila dibandingkan dengan fungsinya, kiranya ini cukup sebanding dengan uang yang kita keluarkan.

 

BERITA TERKAIT

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…