PT Dinamika Usaha Jaya Ganti Nama BCA Sekuritas

Anak usaha PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Dinamika Usaha Jaya resmi berganti nama menjadi PT BCA Sekuritas, “Perubahan nama anggota bursa efek PT Dinamika Usaha Jaya menjadi PT BCA Sekuritas efektif mulai 1 November 2012,"kata Direktur PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Samsul Hidayat dalam siaran persnya di Jakarta, Kamis (1/11).

Samsul menjelaskan, perubahan nama perusahaan telah mendapat persetujuan dari pemegang saham serta keputusan menteri hukum dan HAM. Sebagai informasi, perusahaan yang memiliki kode emiten BBCA ini memiliki 75% atau mayoritas saham di Dinamika Usaha Jaya yang dulunya dimiliki oleh PT Poly Kapitalindo.

Sedangkan 25% sisanya masih dimiliki oleh pemilik saham lama. Untuk akuisisi itu, BCA menggelontorkan dana segar sebesar Rp189 miliar. PT Dinamika Usaha Jaya merupakan perusahaan sekuritas yang berdiri sejak 1990 lalu. Perusahaan tersebut menangani investment banking, fund management, brokerage, dan research. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…