Tower Bersama Catatkan Laba Rp 555,11 Miliar

PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) membukukan laba periode berjalan naik menjadi Rp555,11 miliar hingga September 2012 dari periode sama tahun sebelumnya Rp342,42 miliar. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (30/10).

Selain itu, perusahaan tower telekomunikasi ini juga mencatatkan pendapatan naik menjadi Rp1,13 triliun hingga September 2012 dari periode sama sebelumnya Rp688,99 miliar. Beban pokok pendapatan naik menjadi Rp166,62 miliar hingga September 2012 dari periode sama sebelumnya Rp101,11 miliar.

Sementara laba kotor perseroan naik menjadi Rp971,47 miliar hingga September 2012 dari periode sama sebelumnya Rp587,88 miliar. Beban usaha perseroan naik menjadi Rp117,59 miliar hingga September 2012 dari periode sama sebelumnya Rp84,69 miliar. Laba dari operasi perseroan naik menjadi Rp853,67 miliar hingga September 2012 dari periode sama sebelumnya Rp503,18 miliar.

Liabilitas perseroan naik menjadi Rp9,33 triliun pada 30 September 2012 dari posisi 31 Desember 2011 sebesar Rp4,17 triliun. Ekuitas perseroan naik menjadi Rp3,89 triliun pada 30 September 2012 dari 31 Desember 2011 sebesar Rp2,70 triliun. Kas dan setara kas perseroan naik menjadi Rp693,78 miliar pada 30 September 2012 dari periode 31 Desember 2011 sebesar Rp499,55 miliar.(bani)

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…