Skybee Beli 51% Saham Skye Sab Senilai Rp 12 Miliar

Alasan pengembangan usaha, PT Skybee Tbk (SKYB) membeli 51% saham PT Skye Sab Indonesia dari PT Prima Andalan Mulia senilai Rp12 miliar. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, Rabu (24/10).

Disebutkan, PT Skye Sab Indonesia merupakan perusahaan jasa penyelenggara payment gateway melalui elektronik. Dengan transaksi pembelian 51% saham Skye Sab, perseroan mengklaim transaksi tersebut tidak mengandung unsure afiliasi.

Sebelumnya, perseroan juga telah menandatangani perjanjian pengikatan jual beli 70% saham-saham PT Numedia Global, atau 700 lembar saham senilai Rp192 juta kepada PT Ultima Communication Indonesia pada 28 September 2012.

Sekretaris Perusahaan PT Skybee Tbk Meiliana Widjaja pernah bilang, tujuan transaksi saham tersebut untuk memperkuat kinerja keuangan konsolidasi perseroan. Nilai transaksi tersebut mencapai Rp192 juta.

Adapun transaksi ini merupakan transaksi afiliasi sebagaimana diatur dalam Peraturan Bapepam-LK Nomor IX.E.1 tentang transaksi afiliasi dan benturan kepentingan transaksi tertentu namun nilai transaksi tidak melebihi 0,5% dari modal disetor Perseroan dan tidak melebih Rp5 miliar. Selain itu, transaksi ini bukan merupakan transaksi material sebagaimana diatur dalam Peraturan Bapepam IX.E.2 tentang transaksi material dan perubahan kegiatan usaha utama. (bani)

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…