Tingkatkan Modal, Bank Permata Gelar Rights Issue

Dalam rangka meningkatkan likuiditas permodalan, PT Bank Permata Tbk (BNLI) berencana melakukan penawaran umum terbatas V dengan penerbitan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) alias right issue.

Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, kemarin. Kata Corporate Secretary BNLI Katharine Grace, rencana penerbitan right issue akan disampaikan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) yang akan di gelar perseroan pada Kamis (22 November 2012).

Salah satu agenda yang dibahas adalah peningkatan modal ditempatkan dan modal disetor perseroan melalui PUT V dengan penerbitan HMETD. Selain itu, perseroan juga akan melakukan perubahan anggaran dasar perseroan dan perubahan susunan pengurus perseroan.

Pada semester I-2012, Bank Permata membukukan laba operasionalnya di semester pertama ini naik 18% menjadi Rp890 miliar. Laba sebelum pajaknya mencapai Rp981 miliar atau naik tujuh persen dibandingkan periode yang sama di 2011.

Total pendapatan operasional mencapai Rp3,31 triliun. Hal ini didorong oleh pertumbuhan pendapatan bunga bersih yang tumbuh 39% dan pendapatan berbasis biaya (fee based  income) yang naik 24 persen yoy (year on year) menjadi Rp586 miliar. Anak usaha Astra ini menyebut pertumbuhan kreditnya tumbuh 41% menjadi Rp84,4 triliun pada akhir Juni 2012 di mana semua sektornya tumbuh. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…

BERITA LAINNYA DI

Hyundai Capital Akuisisi Paramitra Multifinance

Hyundai Capital Inc resmi menjadi pemegang saham pengendali (PSP) perusahaan pembiayaan PT Paramitra Multifinance setelah membeli 300 juta lembar saham…

Telkomsel Catat Trafik Internet Naik 12,87%

Sepanjang Ramadan dan Indulfitri 1445 H kemarin, Telkomsel mencatatkan peningkatan trafik internet mencapai 12.87% dibandingkan hari biasa 2024 atau 15.08%…

META Perpanjang Masa Tender Offer

Aksi korporasi PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) melakukan tender offer untuk memuluskan rencana go private kembali molor. Hal ini seiring…