Mobil Bertema Lingkungan di IIMS 2012

NERACA

 Para APM peserta The 20th Indonesia International Motorshow (IIMS) 2012 telah menyatakan tekad mereka untuk mendukung penuh semangat Eco-Mobility yang merupakan tema IIMS 2012. Hal ini dilakukan dengan menampilkan yang terbaik dari sisi tampilan booth, produk dan teknologi, kemudahan transaksi dan pembayaran serta layanan lainnya.

 Di Hall A, Daihatsu akan mengusung tema besar “Daihatsu Sahabatku” atau “Best Friend of Life”. Unsur air dan daun akan mendominasi rancangan booth  Daihatsu yang merupakan bagian dari konsep “Eco Friendly” sebagai tema utama booth  Daihatsu, tema tersebut dipilih karena memiliki visi yang sama dengan semangat “Eco-Mobility” dari IIMS 2012. 

Ford mengambil tema “Ford Go Further” yang mengajak konsumen untuk melangkah lebih jauh dengan Ford melalui empat brand pillar yaitu Quality, Green, Safe, dan Smart. Hyundai Indonesia mengangkat tema “Modern Premium” dengan desain booth  yang elegan dan inovatif dan membawa 8 unit lineup  produk terbaiknya. Hyundai juga hadir di Hall C dan menampilkan Hyundai Mover Ambulance, Hyundai Mover Cipaganti dan Whitehorse Taksi.

 Masih di Hall A, KIA Motors Indonesia hadir dengan tema “I like KIA, I like Eco2 (Ecological and Economical)” yang menegaskan bahwa KIA sangat menaruh perhatian pada kelestarian lingkungan serta hemat dalam penggunaan bahan bakar.

Mazda Motor Indonesia mengajak pengunjung ke masa depan melalui tema “Engineering the Future” yang menunjukkan kemampuan Mazda berpikir jauh ke depan. Melalui tema ini, Mazda menghadirkan sebuah kombinasi sempurna antara kemampuan memproduksi mobil-mobil futuristik dengan tetap memperhatikan konsep ramah lingkungan.

Mitsubishi Motors tampil dengan konsep lifestyle bertemakan “Innovation of Passion & Fashion Mitsubishi Life Style” yang menjadi cerminan produk Mitsubishi yang selalu berinovasi, stylish dan menjadikan “passion” dan “fashion” sebagai bagian yang tak terpisahkan dalam setiap produknya.

Beranjak ke Hall B, BMW Indonesia konsisten mengusung tema teknologi Efficient Dynamics yang merupakan langkah nyata perusahaan dalam mendukung program nasional penghematan energi dan penurunan emisi.

Selain itu, BMW dan MINI akan menghadirkan pula produk-produk terbaru dari BMW Lifestyle & Accessories Collection dan MINI Lifestyle & Accessories Collection. Pada gelaran IIMS kali ini, Chrysler Indonesia menampilkan booth dengan tema “Stay Driven: Harmony & Technology” yang memadukan antara desain dinamis dengan alur yang seimbang, sebuah keselarasan antara teknologi dengan alam.

Mercedes-Benz Indonesia mengangkat tema “Irresistible Luxury. Experience the Fascination.” menegaskan posisi Mercedes-Benz sebagai brand terkemuka di Indonesia. Mercedes-Benz juga menghadirkan “Mercedes-Benz Accessories Collection Boutique” dan “Mercedes-Benz Café” di lantai dua. Volkswagen Indonesia hadir dengan tema “Powerful but Efficient” yang menggambarkan kekuatan yang tetap mengedepankan kehematan bahan bakar.

Di Hall C, General Motors Indonesia selaku APM Chevrolet menunjukkan pesan lahirnya kembali semangat dan kejayaan Chevrolet di Indonesia dengan tema Tahan Banting, Terjangkau dan Bernilai Tinggi. “Kelahiran kembali” Chevrolet salah satunya ditandai dengan peluncuran Chevrolet Spin yang merupakan peluncuran perdana di dunia.

Booth Peugeot Indonesia hadir dengan tema “Volkswagen Available for Everyone” yang menandakan pesan bahwa Volkswagen senantiasa mempersembahkan produk-produk terbaiknya untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan preferensi masyarakat.

Di ajang ini VW menghadirkan dua model andalan terbaru yaitu Volkswagen Tiguan dan Volkswagen Scirocco.

Pendatang baru di ajang IIMS, Tata Motors hadir dengan tema “Smart Solutions for Mobility Needs” yang sejalan dengan semangat Tata Motors untuk menyediakan semua jenis kendaraan sesuai dengan kebutuhan masyarakat dunia.

Coba tengok di Hall D. Di sini Geely hadir dengan spirit “To Win the Competition” dengan mengedepankan kemampuan untuk memproduksi mobil berkualitas, aman, ramah lingkungan serta hemat energi. Geely juga berupaya untuk membuat mobil bisa mudah dimiliki oleh setiap orang. Honda Prospect Motor di ajang IIMS tahun ini menampilkan tema “Racing for Blue Skies” yang menggambarkan dua karakter utama yang mendasari setiap produk Honda, yaitu performa yang sporty namun tetap efisien dan ramah lingkungan.

 

 

BERITA TERKAIT

Vina Panduwinata Gandeng Brand Lokal Melawan Diabetes

Kasus diabetes di Indonesia kini kian jadi masalah serius. Menurut International Diabetes Federation (IDF), jumlah penderita diabetes di Indonesia mencapai…

Waskita Gelar Doa Bersama dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu

  Waskita Gelar Doa Bersama dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu NERACA Jakarta - Di bulan suci Ramadhan PT Waskita…

Toshiba Kenalkan Produk Small Cooking Appliances

  NERACA Jakarta – Potensi pasar yang sangat besar di produk cooking appliances, membuat Toshiba meluncurkan beberapa produk teranyarnya di…

BERITA LAINNYA DI

Vina Panduwinata Gandeng Brand Lokal Melawan Diabetes

Kasus diabetes di Indonesia kini kian jadi masalah serius. Menurut International Diabetes Federation (IDF), jumlah penderita diabetes di Indonesia mencapai…

Waskita Gelar Doa Bersama dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu

  Waskita Gelar Doa Bersama dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu NERACA Jakarta - Di bulan suci Ramadhan PT Waskita…

Toshiba Kenalkan Produk Small Cooking Appliances

  NERACA Jakarta – Potensi pasar yang sangat besar di produk cooking appliances, membuat Toshiba meluncurkan beberapa produk teranyarnya di…