Garap Sektor Kuliner, Jtrust Bank Gelar Gourmet Choice 2024

Garap Sektor Kuliner, Jtrust Bank Gelar Gourmet Choice 2024
NERACA
Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk menggelar JTrust Gourmet Choice sebagai apresiasi kepada pelaku industri kuliner dan restoran di Indonesia. Deputi President Office Division J Trust Bank, Edes Saputra menyampaikan acara ini digelar menanggapi permintaan dari para pelaku bisnis di Indonesia dan menjawab konsultasi dari para chef yang terus menyediakan makanan kelas dunia di Indonesia.
"Ini pertama kali kita buat dan berharap dapat berkontribusi terhadap perkembangan bisnis dan budaya kuliner Indonesia. Untuk acara ini, kami melakukan survei dan mencari tahu secara independen terhadap restoran-restoran dengan kualitas yang setara dengan restoran-restoran berbintang di seluruh dunia dan menyebarkan informasi ini ke seluruh dunia. Hal inilah yang mendasari inisiasi J Trust Gourmet Choice dan mengumumkan pemenangnya,” ungkapnya dalam Konferensi Pers J Trust Gourmet Choice 2024 di Kantor J Trust Bank, Jakarta, Senin (26/2).
Untuk saat ini, Edes mengaku bahwa JTrust Bank baru menggali potensi dari sektor kuliner dan restoran di Indonesia dan tidak menutup kemungkinan untuk bisa memberikan layanan keuangan. "Kedepan kami akan mengembangkan layanan dan produk," tukasnya. 
Menurutnya, makanan membawa kebahagiaan bagi manusia. Berkomunikasi melalui makanan dapat membawa kesuksesan pada bisnis dan membawa perdamaian di dunia. Bank berharap dapat berkontribusi terhadap perkembangan global bisnis dan budaya kuliner Indonesia dengan melakukan survei dan mencari tahu secara independen terhadap restoran-restoran dengan kualitas yang setara dengan restoran-restoran berbintang Michelin di seluruh dunia dan menyebarkan informasi ini ke seluruh dunia. Hal inilah yang mendasari inisiasi JTRUST Gourmet Choice dan mengumumkan pemenangnya.
J Trust Bank akan terus berkontribusi kepada komunitas lokal Indonesia dengan berbagai cara dan menyediakan peluang bisnis yang berharga bagi nasabah kami. "Selain itu, melalui JTRUST Gourmet Choice, kami berharap dapat mengomunikasikan kualitas chef Indonesia kepada dunia dan menjadi jembatan di antara orang-orang di seluruh dunia yang terlibat dalam bisnis dan investasi," katanya. 
 
Diantara pemenang J TRUST Gourmet Choice Pertama yakni GINZA SUSHI ICHI (masakan Jepang, di dalam Pullman Hotel, Jakarta) dan Bai Yun (Restoran Chinese food, Hotel Kempinski Bali). 
Adapun, kriteria penilaian J TRUST Gourmet Choice yaitu bahan berkualitas tinggi, kesempurnaan bumbu, orisinalitas chef, konsistensi masakan yang stabil dan merupakan restoran yang luar biasa. 

 

NERACA

Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk menggelar JTrust Gourmet Choice sebagai apresiasi kepada pelaku industri kuliner dan restoran di Indonesia. Deputi President Office Division J Trust Bank, Edes Saputra menyampaikan acara ini digelar menanggapi permintaan dari para pelaku bisnis di Indonesia dan menjawab konsultasi dari para chef yang terus menyediakan makanan kelas dunia di Indonesia.

"Ini pertama kali kita buat dan berharap dapat berkontribusi terhadap perkembangan bisnis dan budaya kuliner Indonesia. Untuk acara ini, kami melakukan survei dan mencari tahu secara independen terhadap restoran-restoran dengan kualitas yang setara dengan restoran-restoran berbintang di seluruh dunia dan menyebarkan informasi ini ke seluruh dunia. Hal inilah yang mendasari inisiasi J Trust Gourmet Choice dan mengumumkan pemenangnya,” ungkapnya dalam Konferensi Pers J Trust Gourmet Choice 2024 di Kantor J Trust Bank, Jakarta, Senin (26/2).

Untuk saat ini, Edes mengaku bahwa JTrust Bank baru menggali potensi dari sektor kuliner dan restoran di Indonesia dan tidak menutup kemungkinan untuk bisa memberikan layanan keuangan. "Kedepan kami akan mengembangkan layanan dan produk," tukasnya. 

Menurutnya, makanan membawa kebahagiaan bagi manusia. Berkomunikasi melalui makanan dapat membawa kesuksesan pada bisnis dan membawa perdamaian di dunia. Bank berharap dapat berkontribusi terhadap perkembangan global bisnis dan budaya kuliner Indonesia dengan melakukan survei dan mencari tahu secara independen terhadap restoran-restoran dengan kualitas yang setara dengan restoran-restoran berbintang Michelin di seluruh dunia dan menyebarkan informasi ini ke seluruh dunia. Hal inilah yang mendasari inisiasi JTRUST Gourmet Choice dan mengumumkan pemenangnya.

J Trust Bank akan terus berkontribusi kepada komunitas lokal Indonesia dengan berbagai cara dan menyediakan peluang bisnis yang berharga bagi nasabah kami. "Selain itu, melalui JTRUST Gourmet Choice, kami berharap dapat mengomunikasikan kualitas chef Indonesia kepada dunia dan menjadi jembatan di antara orang-orang di seluruh dunia yang terlibat dalam bisnis dan investasi," katanya. 

Diantara pemenang J TRUST Gourmet Choice Pertama yakni GINZA SUSHI ICHI (masakan Jepang, di dalam Pullman Hotel, Jakarta) dan Bai Yun (Restoran Chinese food, Hotel Kempinski Bali). 

Adapun, kriteria penilaian J TRUST Gourmet Choice yaitu bahan berkualitas tinggi, kesempurnaan bumbu, orisinalitas chef, konsistensi masakan yang stabil dan merupakan restoran yang luar biasa. 

 

BERITA TERKAIT

Bank Muamalat Catatkan Kinerja Positif Di Kuartal I

Bank Muamalat Catatkan Kinerja Positif fi Kuartal I NERACA Jakarta - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatatkan pertumbuhan Dana Pihak…

JTrust Bank Raih Laba Rp44,02 Miliar di Kuartal I

JTrust Bank Raih Laba Rp44,02 Miliar di Kuartal I NERACA Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank)…

Indonesia Re Dorong Adanya Ahli Business Interruption di Asuransi Properti

  NERACA Jakarta – PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) atau Indonesia Re mendorong adanya ahli atau expertise di bidang business interruption (BI) pada asuransi…

BERITA LAINNYA DI Jasa Keuangan

Bank Muamalat Catatkan Kinerja Positif Di Kuartal I

Bank Muamalat Catatkan Kinerja Positif fi Kuartal I NERACA Jakarta - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatatkan pertumbuhan Dana Pihak…

JTrust Bank Raih Laba Rp44,02 Miliar di Kuartal I

JTrust Bank Raih Laba Rp44,02 Miliar di Kuartal I NERACA Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank)…

Indonesia Re Dorong Adanya Ahli Business Interruption di Asuransi Properti

  NERACA Jakarta – PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) atau Indonesia Re mendorong adanya ahli atau expertise di bidang business interruption (BI) pada asuransi…