Provident Agro Tawarkan Saham Perdana Rp 460 Per Saham

NERACA

Jakarta - PT Provident Agro Tbk menawarkan harga penawaran saham perdananya atau Initial Public Offering (IPO) di kisaran harga Rp420-Rp460 per saham. "Valuasi yang digunakan EP per hektar per tertanam, karena 50% kondisi tertanam belum menghasilkan. US$10.500 per hektar per tertanam,"kata Managing Director PT Indopremier Securities Moleonoto di Jakarta, Senin (17/9).

Sementara Presiden Direktur PT Provident Agro Tbk, Tri Buwono mengatakan, jumlah saham yang akan ditawarkan sebanyak-banyaknya 1.422.945.000 lembar saham atau 25% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO dengan nilai nominal Rp100 per saham untuk penawaran saham perdana ini.

Nantinya, dana dari hasil penawaran umum saham perdana sekitar 85% akan digunakan untuk belanja modal entitas anak, terkait kegiatan pembebasan lahan dalam rangka perluasan areal perkebunan, penanaman perkebunan kelapa sawit, perawatan tanaman belum menghasilkan (TBM), dan pembangunan infrastruktur serta fasilitas pendukung perkebunan dan pembangunan pabrik kelapa sawit. Sementara sisanya sebanyak 15% akan digunakan untuk membiayai modal kerja entitas anak antara lain pembelian TBS, pengadaan bahan baku dan biaya operasional lainnya.

Target Penjualan

Pada tahun 2012, perseroan mencatat mengoperasikan 11 perkebunan kelapa sawit dengan luas lahan tertanam sekitar 42.759 hektare yang berlokasi di Sumatera dan Kalimantan. Saat ini tiga perkebunan di antaranya memiliki pabrik pengolahan kelapa sawit (PKS) dengan kapasitas total 105 ton TBS/jam.

Direktur PT Provident Agro, Devin Ridwan mengatakan, di sisa semester kedua ini perseroan memproyeksikan penjualan Crude Palm Oil (CPO) bisa mencapai 70 ribu-72 ribu ton. "Penjualan CPO di kisaran 70-72 ribu ton. Hal itu didukung 240 ribu tanaman inti ditambah TBS masyarakat sekitar," ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, belum dapat dipastikan kinerja perseroan di tahun ini karena hal itu tergantung dari harga CPO. Hingga Maret 2012, Perseroan mencatatkan pendapatan sebesar Rp107,44 miliar dari periode sama sebelumnya yang hanya sebesar Rp58,90 miliar.

Perseroan mengalami kerugian hingga Rp77,09 miliar sampai dengan Maret 2012. Penurunan tersebut karena adanya cadangan biaya yang mungkin timbul atas proses penyelesaian perkara hukum dan rugi selisih kurs akibat penurunan nilai rupiah untuk periode tiga bulan tahun 2012. Meskipun demikian, pihaknya optimis di awal tahun depan dapat memperoleh laba bersih yang cukup signifikan.

Sebagai informasi, rencananya jadwal penawaran umum saham perdana dilakukan pada 13-14 September dan 17-21 September 2012, tanggal efektif pada 28 September 2012, masa penawaran pada 2-3 Oktober 2012, penjatahan pada 5 Oktober 2012, distribusi saham secara elektronik dilakukan pada 8 Oktober 2012 dan pengembalian uang pemesanan pada 9 Oktober 2012, dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 9 Oktober 2012.

Adapun penjamin pelaksana emisi efek yang telah ditunjuk perseroan antara lain PT Indo Premier Securities dan PT DBS Vickers Securities Indonesia. (lia)

 

 

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

IHSG Melemah di Tengah Penguatan Bursa Asia

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (17/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Danai Refinancing - Ricky Putra Globalindo Jual Tanah 53 Hektar

NERACA Jakarta – Perkuat struktur modal guna mendanai ekspansi bisnisnya, emiten produsen pakaian dalam PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY)…

Libur Ramadan dan Lebaran - Trafik Layanan Data XL Axiata Meningkat 16%

NERACA Jakarta – Sepanjang libur Ramadan dan hari raya Idulfitr 1445 H, PT XL Axiata Tbk (EXC) atau XL Axiata…