Ekonomi RI Sedang Kinclong - Penjualan Mobil Supermewah Kian Berkibar

 

Meningkatnya ekonomi Indonesia berimbas pada penjualan mobil supermewah. Sepanjang tahun ini saja diperkirakan sudah meningkat 20-30 persen dibandingkan dengan tahun lalu. Hal ini membuat produsen mobil mewah terus melakukan penetrasi penjualan di pasar Indonesia.

NERACA

Menurut Vice President Sales and Marketing PT Eurokars Artha Utama Yudhi W. Widodo, Agen Pemegang Merek mobil merek Porsche dan Rolls Royce di Indonesia bahwa pasar Indonesia menjadi pasar yang seksi bagi produsen (terutama Eropa) mobil premium

Sebelumnya, mobil yang diluncurkan Februari lalu itu, ditargetkan hanya terjual 8 unit. Namun, ternyata, hingga Agustus lalu jumlah pemesanan mobil sekitar Rp 10,32 miliar tersebut sudah mencapai 12 unit.

PT Eurokars Artha Utama yang memasarkan dua mobil supermewah asal Jerman dan Inggris yaitu Porsche dan Rolls Royce mencatat, hingga, Agustus lalu, penjualan Porsche telah mencapai 100 unit lebih.Tetapi pada saat ini penjualan melambat hingga turun 50 persen.

Penjualan terbanyak, yaitu 40 persen, disumbangkan Porsche Cayenne. Model terbanyak kedua, adalah Porsche Boxster yang berbanderol Rp 2 miliar lebih. Adapun penjualan Rolls Royce di Indonesia, diklaim terbaik di Asean setelah Singapura. Bahkan, sebelumnya, Al Serudin, Corporate Communication Manager Asia Pacific Rolls Royce Motor Cars menyebut, penjualan Rolls Royce Indonesia saat ini masuk kelompok lima besar di Asia Pasifik, setelah China, Amerika Utara, Inggris, dan Jepang.

Daya tarik pasar Indonesia juga diakui Presiden Direktur Citra Langgeng Otomotif, pemegang merek Ferrari di Indonesia, Irmawan Poedjoadi. Terbukti, Indonesia menjadi salah satu tempat peluncuran Ferrari tercepat, yaitu F12berlinetta, di kawasan Asia Pasifik, akhir pekan lalu. "Pasar Indonesia menarik di Asia Pasifik," ucap dia.

Pengamat otomotif Suhari Sargo menyebut pangsa pasar mobil mewah yang tercatat di Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia hingga tahun lalu hanya sekitar 1 persen dari total penjualan, atau hanya 8.940 unit. "Tetapi yang supermewah tidak tercatat, karena memang industrinya di luar Gaikindo, tetapi pangsa pasarnya setengah lebih dari yang mewah," katanya.

Salah satunya pabrikan mobil mewah lainnya, Porsche, yang terus berbenah untuk mengikuti ajang bergengsi tersebut dengan menyempurnakan model 911 Carrera. Pabrikan asal Jerman tersebut siap memperkenalkan keluarga baru dari Porsche 911 yaitu 911 Carrera 4 dan 4S.

“Kedua mobil berpenggerak empat roda ini (AWD) akan tampil dengan gaya coupe dan convertible. Carrera 4 memiliki dua tailpipes oval sedangkan yang Carrera 4S diperkuat empat tip knalpot sport,” papar Yudhi W. Widodo.

Yudhi menambahkan Selain itu, kedua model tersebut kabarnya akan mengadopsi suspensi yang telah dimodifikasi sehingga berpotensi akan menambah berat beberapa bagian mobil. Untuk sistem Carrera 4 dibekali mesin 3.4 liter enam silinder segaris direct injection yang sanggup memproduksi tenaga 345 hp pada 7.400 rpm dan torsi 390 Nm pada 5.600 rpm. Sementara itu, Carrera 4S mengusung mesin 3.8 liter enam silinder segaris direct injection dengan total output 394 hp pada 7.400 rpm dan torsi 440 Nm pada 5.600 rpm.

Tidak kalah menarik pabrikan mobil mewah Jaguar yang berencana menampilkan secara perdana produk teranyar, yakni Jaguar F-Type. Jaguar F-Type merupakan sport car 2 tempat duduk berbahan alumunium. Adrian Hallmark, Global Brand Director Jaguar Cars, mengatakan peluncuran F-Type di Paris Motor Show 2012 akan menjadi suatu momentum yang begitu berarti bagi pertumbuhan penjualan Jaguar secara signifikan.

"F-Type menjadi tanda kembalinya Jaguar di jalur sport car. F-Type dipersenjatai 3 mesin bensin: V6 3,0 liter supercharger (340 hp dan 380 hp) serta V8 5,0 liter. Sports car rear-wheel-drive ini dikencani transmisi otomatis 8-speed dan teknologi start/stop," kata Hallmark.

Selain itu, produsen mobil asal Italia, Fiat, telah menyatakan akan memboyong sejumlah produk kendaraan teranyar, yaitu Fiat 500 XL versi tujuh kursi 500 L. Kabarnya model yang diklaim sebagai penerus dari Multipla 500 L lima pintu tersebut akan secara resmi memamerkan wujud aslinya di ajang Paris Motor Show 2012.

Sementara itu, produk 500 L Fiat sebelumnya akan dibuat pada platform (kecil AS wide) SUSW, yang sama yang juga akan mendukung model lebih seperti crossover kompak jeep atau pengganti untuk Palio Fiat dan Fiat Punto. Model tersebut dibekali dengan mesin 1,4 liter empat silinder, 1,3 liter diesel Multijet, dan juga versi eko-Drive.

Sedangkan pabrikan mobil mewah BMW juga tidak mau kalah. Pabrikan ini tengah mempersiapkan BMW Seri 4 yang kabarnya akan diperkenalkan dalam ajang Paris Motor Show 2012 dengan dua varian masing-masing Coupe berkode F32 dan Cabriolet F33. Kedua varian yang masuk dalam BMW Seri 4 tersebut konon ke depannya dipasarkan agar dapat bersaing dengan Audi A5.

Sebagaimana dinyatakan oleh pabrikan tersebut, dimensi BMW Seri 4 didesain akan sedikit lebih panjang. Di balik bonet depan akan terpasang mesin turbocharger 2,0-liter yang mampu menghasilkan tenaga 240 hp

BERITA TERKAIT

Optimis, Tahun 2024 Penjualan Penjualan Mitsubishi X Force Ditargetkan Meningkat 15 Persen

NERACA Jakarta – Tingginya permintaan akan Mitsubishi X Force maka PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) optimis penjualan…

Standardisasi Dukung Industri Knalpot Aftermarket

NERACA Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki mengajak Kementerian/Lembaga (K/L) untuk berkolaborasi mendukung perkembangan industri komponen otomotif, salah…

New Honda Vario Tapil Makin Gaya

NERACA Jakarta – Tingginya pasar skutik di Indonesia, membuat para produsen motor untuk berinnovasi untuk merebut pasar. Salah saunya yakni…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Optimis, Tahun 2024 Penjualan Penjualan Mitsubishi X Force Ditargetkan Meningkat 15 Persen

NERACA Jakarta – Tingginya permintaan akan Mitsubishi X Force maka PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) optimis penjualan…

Standardisasi Dukung Industri Knalpot Aftermarket

NERACA Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki mengajak Kementerian/Lembaga (K/L) untuk berkolaborasi mendukung perkembangan industri komponen otomotif, salah…

New Honda Vario Tapil Makin Gaya

NERACA Jakarta – Tingginya pasar skutik di Indonesia, membuat para produsen motor untuk berinnovasi untuk merebut pasar. Salah saunya yakni…