Saham Eatertaiment International Kembali Disuspensi

Pergerakan saham PT Eatertaiment International Tbk (SMMT) kembali disuspensi atau menghentikan sementara perdagangan sahamnya oleh Bursa Efek Indonesia (BEI), lantaran harga kumulatif saham perseroan naik signifikan sampai perdagangan Kamis kemarin.

Kadiv Pengawasan Transaksi BEI Irvan Susandy dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Kamis kemarin menyebutkan, saham SMMT mengalami kenaikan harga kumulatif sebesar Rp1.520 atau 194,87 persen dari harga penutupan Rp780 pada 20 Juli 2012 menjadi Rp2.300 pada 8 Agustus 2012.

Menurutnya suspensi saham SMMT ini dilakukan di pasar reguler dan pasar tunai dengan tujuan memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan secara matang berdasarkan informasi yang ada dalam setiap pengambilan keputusan investasi di saham tersebut. "Bursa perlu melakukan penghentian sementara saham SMMT dalam rangka"cooling down" pada perdagangan 9 Agustus 2012," ujarnya.

Sebelumnya, BEI pada Juli juga telah mensuspen saham SMMT karena peningkatan harga sahamnya yang tinggi. (bani)

BERITA TERKAIT

Xolare RCR Energy Buka Harga IPO Rp100-110

Danai pengembangan bisnisnya, PT Xolare RCR Energy Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan…

Anak Usaha Adaro Bangun SPAM di Bekasi

Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) melalui anak usahanya yang bergerak di segmen pengelolaan air bersih, PT…

AVIA Bakal Buka Sembilan Titik Pusat Distribusi

Perluas penetrasi pasar, PT Avia Avian Tbk (AVIA) berencana membuka sekitar delapan hingga sembilan titik pusat distribusi baru pada tahun…

BERITA LAINNYA DI

Xolare RCR Energy Buka Harga IPO Rp100-110

Danai pengembangan bisnisnya, PT Xolare RCR Energy Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan…

Anak Usaha Adaro Bangun SPAM di Bekasi

Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) melalui anak usahanya yang bergerak di segmen pengelolaan air bersih, PT…

AVIA Bakal Buka Sembilan Titik Pusat Distribusi

Perluas penetrasi pasar, PT Avia Avian Tbk (AVIA) berencana membuka sekitar delapan hingga sembilan titik pusat distribusi baru pada tahun…