TERAPI CERAGEM - Pengobatan Murah dan Sehat dengan Batu Giok

 

Di tengah mahalnya biaya pengobatan sekarang ini, namun ada pengobatan yang sangat terjangkau bagi masyarakat Indonesia yaitu terapi ceragem, pengobatan melalui media batu giok.

NERACA

Pesatnya perkembangan dunia kesehatan membuat kita dapat memilih alternatif dalam hal pengobatan yang tidak melulu menggunakan pengobatan modern. Salah satu di antaranya adalah ceragem, teknik pengobatan efektif yang memadukan teknologi canggih dunia Kedokteran dengan pengobatan tradisional warisan leluhur.

Terapi ceragem merupakan alternatif yang menjembatani antara teknologi barat dengan warisan pengobatan warisan leluhur. Kombinasi dari dua dunia pengobatan itu diyakini menimbulkan sinergi yang ampuh membantu kesembuhan.

Pemilik usaha terapi ceragem Eti Herawati mengatakan, terapi ini berasal dari Negeri Ginseng, Korea, Ceragem kini menjadi solusi alternatif masyarakat Indonesia yang kerap bingung memilih cara menuju sembuh. Dengan biaya pengobatan yang semakin mahal sekarang ini, terapi ceragem muncul sebagai pengobatan yang sangat murah, dan sudah terbukti dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Ceragem merupakan sebutan alat kesehatan yang menggunakan teknologi sinar inframerah yang dipadukan dengan batu giok dalam balutan mesin berteknologi canggih. Terdapat empat prinsip utama pengobatan ceragem yakni urut, knop, Inframerah jauh dan Chiroparactic (tulang belakang) menjadi langkah proses penyembuhan.

Prinsip urut pada tubuh manusia diyakini masyarakat timur memiliki aliran chi. Apabila terserang penyakit maka aliran chi menjadi terhambat dan akibatnya metabolisme tubuh tidak berjalan normal lalu tubuh pun sakit. Dengan batu giok yang berjumlah sembilan buah pada ceragem akan memberikan tekanan terhadap tubuh di 12 titik di daerah tulang belakang dan tiga titik di perut, dengan begitu aliran darah akan menjadi lancar.

"Untuk sinar inframerah yang dipancarkan bisa menembus sampai kedalaman 14 sentimeter," tuturnya.

Proses terapi itu akan memberikan efek pengobatan penyakit yang diderita oleh pasien. Namun jangan khawatir, karena jika tubuh sudah merasa panas, batu giok akan berpindah ke bagian tubuh yang lain dengan sendirinya.

Sedangkan prinsip kop, diyakini mampu memberikan rangsangan, mengaktifkan fungsi sel, membantu memproduksi sel, membersihkan pembuluh darah hingga melancarkan peredaran darah, memperbaiki syaraf dan menonaktifkan metabolime hingga antibodi tubuh pun meningkat.

Menurut dia, prinsip ketiga, pemberian sinar inframerah. Menurut kepercayaan masyarakat Timur, sinar inframerah merupakan sinar kehidupan yang diyakini mampu menembus ke dalam tubuh dengan mengeluarkan rasa panas dan selanjutnya mendeteksi penyakit di tubuh.

"Sinar inframerah yang berpadu ketika batu giok memberikan tekanan pada titik-titik pada tubuh di sumber penyakit. Hasil deteksi terlihat pada kulit yang menjadi kemerahan karena peredaran darah di tubuh tidak lancar," ungkapnya.

Prinsip terakhir adalah Chiropractic atau tulang belakang. Ceragem, menurut Ratri, memang pengobatan yang meyakini bahwa sumber berbagai penyakit berasal dari tulang belakang. Tulang punggung, katanya, memiliki susunan syaraf yang vital bagi tubuh. Ketika tubuh mengalami gangguan maka diyakini permasalahan bisa berasal dari tulang belakang.

Seluruh tahapan prinsip dilaksanakan dalam waktu 30 menit. Dibagi menjadi dua sesi, pertama sesi bagian tulang belakang serta pinggul dan kedua, sesi badan. Di 13 titik pada tulang belakang dan tiga titik di perut diberi waktu penekanan dengan giok dan penyinaran sinar inframerah jauh selama dua menit. Pemberian sinar inframerah jauh tidak dilakukan secara terus menerus namun berotasi.

Esensi pengobatan Ceragem, pada dasarnya tercantum dalam tiga poin yakni menyembuhkan, mendeteksi dan merawat. Para tamu, dengan sendirinya setelah mengikuti pengobatan Ceragem akan tahu apa yang harus dilakukan, tuturnya Eti. 

Jika dalam dunia kedokteran dikenal dengan istilah pantangan. Namun, ceragem menanamkan kepada para tamu untuk menyadari hal-hal apa yang harus dilakukan guna kesembuhan mereka.Ceragem tidak kenal pantangan, namun lebih membutuhkan kesadaran tamu untuk menjaga diri mereka sendiri.

Eti mengatakan, manfaat utama pengobatan Ceragem mampu menyembuhkan beragam penyakit. Seperti gangguan ginjal, kencing manis, sakit jantung, asam urat darah tinggi, gangguan lambung, stroke dan lain-lain. Selain itu, penyembuhan melalui pengobatan ceragem tidak menimbulkan efek samping. Sekalipun terjadi reaksi, hal itu merupakan kerja penyinaran sinar inframerah jauh yang menjadi bagian proses dalam tubuh untuk memperbaiki diri.

Manfaat Fisioterapi

Ada begitu banyak bentuk pengobatan yang bisa diberikan pada pasien, termasuk anak. Salah satunya terapi fisik yang disebut fisioterapi. Perannya adalah memperbaiki fungsi gerak motorik akibat adanya gangguan pada otot dan rangka tubuh setelah patah tulang, atau pascaoperasi tulang.

Fisioterapi juga diberikan kepada penderita penyakit yang berhubungan dengan saraf, misalnya penyakit yang menyebabkan pola jalan salah dan otot lemah, penderita yang mengalami gangguan pada saraf tepi, radang selaput otak, sumbatan saluran di otak, dan lainnya. Menurut dr. Peni Kusumastuti, Sp.RM ., dari RS Internasional Bintaro, Tangerang, Banten. "Semua penyakit itu akan mengganggu pergerakan motorik anak."

Di klinik fisioterapi, terapis akan mengajarkan pasien bagaimana melakukan gerakan tubuh yang benar. Nah, gerakan-gerakan itulah yang nantinya harus diaplikasikan sendiri oleh pasien, seperti duduk, berdiri, jalan, lari, dan sebagainya.

"Fisioterapi merupakan pelayanan yang diberikan kepada pasien guna mengembangkan, memelihara, dan mengembalikan kemampuan dan fungsi gerak secara maksimal sepanjang kehidupannya," simpul Peni.

Mengenai frekuensi, tak ada patokan berapa kali seorang anak harus menjalani fisioterapi. "Tergantung kondisinya. Bila datang dalam kondisi parah atau kronis, tentu membutuhkan terapi lebih lama."

 

BERITA TERKAIT

Agar Stamina Terjaga Saat Puasa - Penting Pahami Pola Nutrisi Sehat Saat Sahur dan Berbuka

Konsumsi masyarakat saat puasa Ramadan menjadi dua kali lipat, maka penting bagi masyarakat untuk menjaga stamina dengan apa yang dikonsumsi.…

Garmin Rayakan Hari Perempuan - Kampanyekan Jiwa Raga Bugar Lewat Run Like A Girl

Dalam rangka merayakan International Women’s Day 2024, pemimpin smartwatch GPS multisport yang inovatif, Garmin menyelenggarakan perayaan meriah di Indonesia pada…

Bolehkah Anak Terkena Diabetes untuk Berpuasa?

    Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyebut anak dengan diabetes melitus tipe satu aman untuk menunaikan puasa Ramadhan asalkan…

BERITA LAINNYA DI Kesehatan

Agar Stamina Terjaga Saat Puasa - Penting Pahami Pola Nutrisi Sehat Saat Sahur dan Berbuka

Konsumsi masyarakat saat puasa Ramadan menjadi dua kali lipat, maka penting bagi masyarakat untuk menjaga stamina dengan apa yang dikonsumsi.…

Garmin Rayakan Hari Perempuan - Kampanyekan Jiwa Raga Bugar Lewat Run Like A Girl

Dalam rangka merayakan International Women’s Day 2024, pemimpin smartwatch GPS multisport yang inovatif, Garmin menyelenggarakan perayaan meriah di Indonesia pada…

Bolehkah Anak Terkena Diabetes untuk Berpuasa?

    Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyebut anak dengan diabetes melitus tipe satu aman untuk menunaikan puasa Ramadhan asalkan…