SMF Tawarkan Kupon Obligasi Tahap II Sebesar 7,55%

NERACA

Jakarta - PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) menawarkan kupon obligasi sekitar 7,1% sampai 7,55% untuk penerbitan obligasi berkelanjutan I SMF tahap II-2012 senilau Rp 1,25 triliun dari jumlah pokok obligasi sebesar Rp 2 triliun, “Obligasi tahap II ini dibagi dalam tiga seri yaitu seri A dua tahun dengan kupon 7,1%, seri B dengan tempo tiga tahun dengan kupon 7,35% dan seri C lima tahun dengan kupon 7,55%," kata Direktur Utama SMF Raharjo Adisusanto di Jakarta, kemarin.

Raharjo menambahkan, penerbitan obligasi kali ini oversubscribed. Rencana awal hanya Rp 750 miliar. Namun peminat yang masuk pada saat penawaran mencapai Rp 1,9 triliun. "Mempertimbangkan kebutuhan dana untuk jangka panjang dan tingkat bunga obligasi akhirnya diputuskan Rp 1,25 triliun," ujar Raharjo

Rencananya, menurut Raharjo, semester depan SMF akan melepas lagi obligasi. Asal tahu saja, kebutuhan dana SMF sepanjang tahun ini diperkirakan Rp 2,5 triliun. Artinya masih ada setengahnya lagi akan didapat dari obligasi. Raharjo menegaskan, bisa saja obligasi berikutnya lebih besar dari rencana awal.

Dia juga menambahkan, nantinya dana hasil penerbitan obligasi ini sebesar Rp 847 miliar akan digunakan untuk menggantikan dana ekuitas yang telah disalurkan sebagai pinjaman kepada penyalur KPR. Sementara itu, dana tersebut juga akan digunakan untuk pelunasan obligasi SMF IV Seri A 2012 yang jatuh tempo 9 April 2012, serta untuk Medium Term Notes (MTN) SMF I 2010 Seri B yang jatuh tempo 16 April 2012. "Adapun total keseluruhan dari jumlah utang yang jatuh tempo tersebut sebesar Rp 403 miliar," paparnya.

Raharjo menuturkan, masa bookbuilding dari obligasi ini pada 15-29 Maret. Sementara masa penawaran umum dilakukan pada 20 April, dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini. Bertindak sebagai penjamin emisi adalah PT AAA Sekuritas, PT Bahana Securities, dan PT CIMB Securities.

Sebagai informasi, pada November 2011 lalu, SMF menawarkan kepada publik Obligasi Berkelanjutan I SMF tahap I 2011 berjamin Aset piutang KPR dengan tingkat bunga tetap sebesar Rp750 miliar. Obligasi ini terdiri dari tiga seri yaitu seri A berjangka 370 hari, seri B dua tahun dan seri C tiga tahun.

SMF menerbitkan obligasi kelima melalui mekanisme Penawaran Umum Berkelanjutan yaitu Obligasi Berkelanjutan I Sarana Multigriya Finansial Dengan Tingkat Bunga Tetap dengan jumlah pokok obligasi sebesar Rp2 triliun.

Dana hasil penerbitan obligasi sebesar Rp550 miliar akan digunakan untuk menyalurkan pinjaman kepada lembaga penyalur KPR dan sisanya yang Rp200 miliar untuk pelunasan Medium Term Notes (MTN) SMF II-2010 yang jatuh tempo pada 30 Desember 2011 lalu. (didi)

 

BERITA TERKAIT

Tumbuh by Astra Financial Raih 2,5 Juta Kunjungan

Pameran virtual pertama Astra Financial, Tumbuh by Astra Financial yang digelar dua pekan mencatatkan lebih dari 2,5 juta kunjungan konsumen.…

Berkolaborasi Wujudkan Mudik Sehat dan Aman

Budaya mudik di Indonesia jelang libur lebaran selalu menyisakan masalah, khususnya potensi lonjakan volume kendaraan dan angka kecelakaan. Maka tak…

Gandeng Kerjasama Telkom - LKPP Rilis Sistem E-Katalog Versi 6.0 Yang Lebih Responsif

Dalam rangka meningkatkan pelayanan dan transparansi dalam pengadaan barang, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) bekerjasama dengan PT Telkom Indonesia…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Tumbuh by Astra Financial Raih 2,5 Juta Kunjungan

Pameran virtual pertama Astra Financial, Tumbuh by Astra Financial yang digelar dua pekan mencatatkan lebih dari 2,5 juta kunjungan konsumen.…

Berkolaborasi Wujudkan Mudik Sehat dan Aman

Budaya mudik di Indonesia jelang libur lebaran selalu menyisakan masalah, khususnya potensi lonjakan volume kendaraan dan angka kecelakaan. Maka tak…

Gandeng Kerjasama Telkom - LKPP Rilis Sistem E-Katalog Versi 6.0 Yang Lebih Responsif

Dalam rangka meningkatkan pelayanan dan transparansi dalam pengadaan barang, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) bekerjasama dengan PT Telkom Indonesia…