Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk : Putri K. Wardani - Penggagas Assosiasi Merek Indonesia (AMIN)

NERACA

Dalam rangka  HUT MURI ke-22, Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk Putri K. Wardani, meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai penggagas asosiasi yang  memperjuangkan  eksistensi merek Indonesia dipasar global, acara yang berlangsung di Aula Ditjen Dikti Kemdikbud (23/4) lalu, berlangsung meriah.

“Tentu saya senang sekali  dianugerahi  rekor  dari MURI. Bagi saya, ini meruapakan pencapaian  yang luar biasa dan sekaligus merupakan suatu kehormatan.  Karena pasti MURI tidak sembarangan dalam memilih orang  untuk diberi  anugerah rekor MURI,” ujarnya sesaat setelah mendapat anugerah itu.

Sosok Putri dianggap sebagai  Kartini Modern yang dapat menginspirasi  para wanita Indonesia dalam berkarya dan hidup mandiri.  Dia juga dinilai  sebagai sosok  yang gigih dalam  memperjuangkan  merek (brand) Indonesia  hingga kancah  internasional. Putri merupakan  satu dari sekian  banyak penguisaha  yang memiliki  rasa  cinta  yang sangat besar  kepada bangsa dan negara. Di matanya  potensi  merek Indonesia  merupakan  suatu kekuatan yang luar biasa.

Hal itu dibuktikannya dengan membentuk  Asosiasi Merek Indonesia (AMIN), di mana Putri menjabat  sebagai  ketua umum. Amin berdiri  pada 5 Mei 2011 dan sampai saat ini telah mempunyai anggota  kurang lebih 50  perusahaan  dengan  merek Indonesia yang berbasis  industridi dalam negeri.

Adapun tujuan dibentuknya  Amin adalah ingin  memajukan merek lokal, di mana tidak hanya  menjadi tuan  di negeri sendiri, tetapi juga  mampu menembus pasar dunia.

Menurut Putri, dengan diperolehnya  anugerah itu dia tidak berpuas diri. “Anugerah  rekor MURI ini menjadi  motivasi bagi saya  untuk lebih giat  berkarya dalam meperjuangkan  eksistensi  merek lokal di kancah internasional. Bangsa Indonesia pasti akan  sangat bangga jika merek lokal bisa bersaing di luar negeri,” tutur Putri.

Setiap tahunnya, penganugerhan  rekor MURI dilakukan diinstansi atau kementerian. Pada  2012 ini, penganugerahan  rekor MURI yang bertepatan dengan  Hari Kartini adalah sekaligus  untuk merayakan  kreativitas  dan  karya para wanita Indonesia. Untuk itu MURI mengemban misi  mencari  rekoris-rekoris Kartini modern yang pantas  dan layak  mendapat  anugerah rekor MURI.

Selain aktif  dalam amin, putri kedua  dari pendiri  PT Mustika Ratu, Tbk, Mooryati Soedibyo itu juga  aktif dalam Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi (PPA) Kosmetika Indonesia. Organisasi ini  merupakan  wadah/tempat  berhimpunnya  para pelaku usaha dan asosiasi bidang  kosmetika di Indonesia, termasuk di dalamnya usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), Asosiasi Pemasok, perusahaan jasa dan perdagangan Kosmetika.

Menurut dia, PPA Kosmetika telah diakui, disahkan dan merupakan  mitra kerja  pemerintah  Republik Indonesia dalam membina, mengembangkan hal-hal  yang berkaitan  dengan usaha di bidang kosmetika.

“Saya juga sebagai tim perumus, tim pengamanan dan perluasan  pasar dalam negeri  yang dimotori  oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian,” ,” katanya.

Tugas tim ini adalah  menggodok  kebijakan-kebijakan  yang mendukung  pengamanan pasar dalam  negeri dan memperbesar  pasar ini untuk kemudian  dapat dimanfaatkan  sebanyak-banyaknya oleh pelaku perekonomian nasional.

Pada HUT ke-22 MURI memberikan  penghargaan  khusus Anugerah Mahakarya Kebudayaan  yang diberikan kepada  para tokoh  budayawan Indonesia  yang telah berjasa  mempersembahkan  mahakarya dalam bidang kebudayaan  bagi bangsa dan negara Indonesia.

 

 

BERITA TERKAIT

Menggali Potensi SDM Melalui Baca Wajah

  Yudi Candra  Pakar Membaca Wajah  Menggali Potensi SDM Melalui Baca Wajah Memang garis takdir manusia sudah ditentukan oleh tuhan.…

Tanamkan Cinta Tanah Air dan Bela Negara

Prof. Dr. Erna Hernawati, Ak., CPMA., CA., CGOP.Rektor Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta Predikat KARTINI MASA KINI pantas disematkan…

Selamatkan Masa Depan 250 Ribu Siswa Keluarga Ekonomi Lemah

KCD Wilayah III‎ Disdik Jawa Barat, H.Herry Pansila M.Sc    Saatnya Untuk selamatkan 250 Ribu Siswa dari Keluarga Ekonomi tidak…

BERITA LAINNYA DI

Menggali Potensi SDM Melalui Baca Wajah

  Yudi Candra  Pakar Membaca Wajah  Menggali Potensi SDM Melalui Baca Wajah Memang garis takdir manusia sudah ditentukan oleh tuhan.…

Tanamkan Cinta Tanah Air dan Bela Negara

Prof. Dr. Erna Hernawati, Ak., CPMA., CA., CGOP.Rektor Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta Predikat KARTINI MASA KINI pantas disematkan…

Selamatkan Masa Depan 250 Ribu Siswa Keluarga Ekonomi Lemah

KCD Wilayah III‎ Disdik Jawa Barat, H.Herry Pansila M.Sc    Saatnya Untuk selamatkan 250 Ribu Siswa dari Keluarga Ekonomi tidak…