Gaet Bank Mustika, FWD Life Luncurkan Asuransi Perancang Dana

 

 

NERACA

 

Jakarta - PT FWD Life Indonesia (FWD Life) dan PT Mestika Dharma Tbk. (Bank Mestika) mengumumkan peluncuran Asuransi Perancang Dana Pro Optimal, sebuah produk unit link dengan manfaat proteksi yang komprehensif. Asuransi Perancang Dana Pro Optimal adalah produk kedua dari kerja sama strategis antara dua perusahaan sejak penandatanganan nota kesepahaman pada 2018.

 

FWD Life dan Bank Mestika berkomitmen untuk menyediakan akses asuransi jiwa yang lebih luas kepada masyarakat Indonesia. Melalui kerja sama ini, FWD Life bersama dengan Bank Mestika menciptakan Asuransi Perancang Dana Pro Optimal, sebuah produk unit link yang menawarkan perlindungan optimal dan investasi maksimum.

 

“FWD Life dan Bank Mestika berkomitmen untuk terus mengembangkan inovasi produk dan menjalankan strategi bisnis berbasis digital, serta membuat kerja sama bancassurance unutk terus tumbuh. Peluncuran produk baru ini tidak hanya bertujuan untuk memperluas akses publik terhadap produk asuransi, namun juga meningkatkan penetrasi dan inklusi asuransi khususnya di wilayah Sumatra,” kata Direktur Utama FWD Life, Anantharaman Sridharan, seperti dikutip dalam keterangannya, kemarin.

 

FWD Life dan Bank Mestika melihat adanya permintaan terhadap produk unit link dan ingin menyediakan berbagai pilihan asuransi non-tradisional bagi nasabah di Sumatra Utara. Selain itu, berdasarkan data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) pada Q1 2019, industri asuransi jiwa mencatat adanya kontribusi sebesar 63,3% dari total jumlah premi asuransi jiwa sedangkan premi tradisional hanya berjumlah 36,7% dari total premi1.

 

Direktur Utama Bank Mestika Achmad S. Kartasasmita mengatakan dengan jaringan nasabah Bank Mastika di Sumatra dan inovasi teknologi digital yang dimiliki FWD Life, pihaknya percaya bahwa Asuransi Perancang Dana Pro Optimal dapat memberikan berbagai alternatif pilihan produk asuransi kepada masyarakat. Produk ini menawarkan berbagai manfaat, termasuk fleksibilitas dalam pembayaran dan periode perlindungan serta penarikan uang dari nilai investasi yang ada.

 

“Kami berharap Asuransi Perancang Dana Pro Optimal ini menjadi pilihan yang disukai oleh para nasabah Bank Mestika yang memerlukan produk unit link yang memiliki manfaat proteksi yang komprehensif,” tukasnya.

 

Asuransi Perancang Dana Pro Optimal adalah suatu produk bancassurance yang secara khusus dibuat untuk membantu nasabah memiliki polis asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi. Produk ini menawarkan asuransi serta investasi komprehensif dan jangka panjang yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan finansial masa depan. Manfaat dari produk ini antara lain perlindungan Optimal dan Investasi Maksimal hingga Tertanggung berusia 80 tahun. Memberikan Manfaat Asuransi saat Tertanggung hidup dan/atau meninggal. Investasi maksimal karena 100% Premi Dasar diinvestasikan dari tahun pertama dan Sedikit pengecualian.

 

Kemudaian, bebas biaya administrasi dan akuisisi karena tidak ada biaya administrasi bulanan., tidak dikenakan biaya Pengalihan Dana Investasi untuk transaksi online dan bebas biaya akuisisi untuk Premi Dasar. Kemudian fleksibel dalam memilih masa pembayaran Premi, cara bayar Premi, dan Uang Pertanggungan serta 5% dari Nilai Investasi Rata-Rata diberikan lima tahun setelah Masa Pembayaran Premi berakhir dan setiap ulang tahun ke-5 setelahnya sebagai bonus loyalitas, selama Polis masih berlaku.

BERITA TERKAIT

AIA Hadirkan Buku Polis Digital ePolicy

AIA Hadirkan Buku Polis Digital ePolicy NERACA Jakarta - Kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian bumi menjadi komitmen bersama untuk mencapai…

BSI : Komposisi Pembiayaan EV Capai Rp180 Miliar

    NERACA Jakarta – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mencatat komposisi pembiayaan kendaraan ramah lingkungan atau kendaraan listrik…

LPPI : Perempuan dalam Manajemen Berpengaruh Positif ke Kinerja Bank

  NERACA Jakarta – Riset Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) menemukan bahwa peran perempuan dalam jajaran manajemen puncak berpengaruh positif…

BERITA LAINNYA DI Jasa Keuangan

AIA Hadirkan Buku Polis Digital ePolicy

AIA Hadirkan Buku Polis Digital ePolicy NERACA Jakarta - Kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian bumi menjadi komitmen bersama untuk mencapai…

BSI : Komposisi Pembiayaan EV Capai Rp180 Miliar

    NERACA Jakarta – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mencatat komposisi pembiayaan kendaraan ramah lingkungan atau kendaraan listrik…

LPPI : Perempuan dalam Manajemen Berpengaruh Positif ke Kinerja Bank

  NERACA Jakarta – Riset Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) menemukan bahwa peran perempuan dalam jajaran manajemen puncak berpengaruh positif…