Merubah Call Center 111 dan 128 Menjadi 133 - Customer Call Telkomsel :

NERACA

Kode akses Customer Care by Online (Caroline) atau Call Center 111 dan 128  untuk pelanggan paskabayar Telkomsel/kartuHALO berubah menjadi 133.

Perubahan kode akses Call Center bagi pelanggan paskabayar (postpaid) ini merupakan kepatuhan Telkomsel terhadap Keputusan Menteri Perhubungan Nomor: KM. 4 Tahun 2001 tentang Penetapan Rencana Dasar Teknis Nasional 2000 (Fundamental Technical Plan National 2000) Pembangunan Telekomunikasi Nasional sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor: 9/PER/M.KOMINFO/06/2010.

Head of Corporate Communications Division Ricardo Indra mengatakan, dalam peraturan tersebut Pemerintah telah menetapkan bahwa kode akses dengan format penomoran 11X hanya diperuntukkan bagi layanan darurat (emergency call) bagi masyarakat.

Dengan demikian mulai 1 April 2012, akses Call Center Telkomsel paska bayar/kartuHALO akan berubah dari 111 menjadi 133. Melalui Call Center 133 ini, pelanggan kartuHALO berhubungan langsung dengan petugas Call Center apabila menghendaki layanan yang lebih spesifik. Call Center 133 ini adalah salah satu alternatif solusi layanan pelanggan yang mudah dan tepat bagi seluruh pelanggan kartuHALO.

Call Center 133 merupakan pusat layanan informasi untuk seluruh pelanggan kartuHALO  yang membutuhkan berbagai macam informasi produk dan layanan Telkomsel. Call Center 133 ini merupakan layanan pelanggan yang tidak berbayar atau gratis seperti layanan 111  sebelumnya.

Sebelumnya, sejak 1 Februari 2012, Telkomsel juga telah merubah kode akses Call Center yang diperuntukkan bagi pelanggan produk prabayar (prepaid) Telkomsel, yaitu simPATI dan kartu As dari yang sebelumnya menggunakan kode akses 116, menjadi 155.

Pelanggan Corporate

Sebelumnya layanan Caroline untuk pelanggan kartuHALO dibagi menjadi dua, yaitu 111 dan 128. 128 merupakan layanan Call Center yang diperuntukkan bagi pelanggan Corporate. Dengan hanya satu nomor Layanan Call Center 133, pelanggan akan lebih mudah mengingat dan menghubungi nomor Call Center Telkomsel.  Mulai 1 April 2012, pelanggan kartuHALO Corporate bisa langsung menekan 133 untuk mendapatkan solusi produk dan layanan. 

Layanan  ini bebas biaya dan pelanggan Corporate tetap akan ditangani oleh petugas khusus layanan informasi Corporate seperti halnya pada Call Center 128. Dengan Call Center 133, Pelanggan akan mendapatkan mutu layanan yang sama baiknya dengan layanan Call Center Corporate Telkomsel sebelumnya di Call Center 128.  

 

BERITA TERKAIT

Gandeng Kerjasama SPOTV - IndiHome Hadirkan Tayangan Olahraga Terbaik Dunia

Tingkatkan pelayanan kepada pelanggan, IndiHome sebagai perusahaan layanan fixed broadband unggulan milik PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus berupaya…

Rencana Kredivo Go Public - Investasi Telkom di Bisnis Digital Berbuah Manis

Agresifnya investasi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui anak usahanya MDI Ventures di beberapa perusahaan digital mulai berbuah manis.…

Dukung Percepatan Penanganan COVID-19, Net1 Indonesia Donasikan Perangkat dan Layanan Internet Gratis

NERACA Jakarta – PT Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (Net1 Indonesia) sebagai penyedia layanan mobile data broadband 4G LTE yang merupakan bagian…

BERITA LAINNYA DI

Gandeng Kerjasama SPOTV - IndiHome Hadirkan Tayangan Olahraga Terbaik Dunia

Tingkatkan pelayanan kepada pelanggan, IndiHome sebagai perusahaan layanan fixed broadband unggulan milik PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus berupaya…

Rencana Kredivo Go Public - Investasi Telkom di Bisnis Digital Berbuah Manis

Agresifnya investasi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui anak usahanya MDI Ventures di beberapa perusahaan digital mulai berbuah manis.…

Dukung Percepatan Penanganan COVID-19, Net1 Indonesia Donasikan Perangkat dan Layanan Internet Gratis

NERACA Jakarta – PT Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (Net1 Indonesia) sebagai penyedia layanan mobile data broadband 4G LTE yang merupakan bagian…