Bapepam-LK Beri Izin MI Untuk Indosurya

Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) mengeluarkan izin usaha perusahaan efek yang melakukan kegiatan sebagai manajer investasi (MI) kepada PT Indosurya Asset Management mealui Keputusan Ketua Bapepam-LK Nomor KEP-02/BL/MI/2012.

Salinan Keputusan Ketua Bapepam-LK yang diperoleh di Jakarta, Senin, menyebutkan, permohonan izin usaha yang disampaikan oleh PT INdosurya Asset Management telah memenuhi persyaratan.

Permohonan izin usaha itu merupakan bagian dari proses pemisahan kegiatan usaha MI yang dilakukan oleh PT Asjaya Indosurya Securities. Perusahaan itu mengajukan permohonan pemisahan divisi MI sejak 16 Maret 2011.

Izin usaha untuk Indosurya Asset Management yang berkantor pusat di Graha SUrya Lantai 7 Taman Perkantoran Kuningan Jalan Setia Budhi Selatan I Kav 9 Jakarta itu, mulai berlaku sejak 9 Maret 2012.

Sementara itu pada 6 Maret 2012, Bapepam-LK mencabut izin usaha perusahaan efek yang melakukan kegiatan usaha sebagai MI atas nama PT Tiga Pilar Sekuritas atau dahulu PT Mandari Securities Indonesia. Pencabutan izin usaha itu melalui Keputusan Ketua Bapepamp-LK Nomor KEP-02/BL/MI/S.5/2012 tanggal 6 Maret 2012.  (bani)

 

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…