UNTR Siapkan Belanja Modal US$ 800 Juta

Danai pengembangan bisnis guna memacu pertumbuhan kinerja keuangan di tahun ini, PT United Tractors Tbk (UNTR) telah mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar US$ 700 juta hingga US$ 800 juta. “Sebagian besar dana itu untuk pemeliharaan alat berat melalui anak usaha Pamapersada Nusantara,”kata Direktur PT United Tractors Tbk, Iwan Hardiantoro di Jakarta, pekan lalu.

Disampaikannya, meski penjualan alat berat tahun ini bakal menurun, perseroan optimis masih bisa tumbuh ditopang oleh lini bisnis lainnya yaitu pemeliharaan alat berat.  Bisnis ini diprediksi bakal tumbuh tipis bahkan cenderung stagnan dari tahun lalu. Kemudian guna mendongkrak pertumbuhan bisnis tambang, perseroan sedang fokus mengembangkan bisnis tambang mineral, terutama emas. Ini dikarenakan penjualan alat berat perseroan saat ini dalam tren menurun.

Perseroan mengungkapkan, penjualan alat berat tahun ini diprediksi turun menjadi 4.100 unit, dari posisi penjualan tahun lalu sebanyak 4.879 unit. Kata Direktur Utama United Tractors, Franciscus Kesuma, saat ini pihaknya sedang melakukan uji tuntas untuk beberapa tambang yang diincar tanpa menyebutkan lokasi dan dana yang disiapkan untuk mengakuisisi tambang-tambang tersebut. “Untuk hal ini kami belum bisa memastikannya. Project saat ini kami akan fokus ke thermal coal high quality, coking coal dan mineral. Kalau Mineral memang baru emas dan ke depan masih akan jadi prioritas," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…