Pemkot Palembang Bantu Modal 6.000 Pelaku UMKM

Pemkot Palembang Bantu Modal 6.000 Pelaku UMKM

NERACA

Palembang - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Sumatera Selatan, sejak tahun 2017 hingga pertengahan Maret 2019 telah membantu 6.000 pelaku usaha mikro, kecil dan menengah mendapatkan pinjaman modal usaha dari perbankan tanpa agunan.

"Program bantuan modal bagi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang telah berjalan lebih dari dua tahun itu akan ditingkatkan sehingga bisa semakin banyak yang mendapatkan manfaat bantuan itu," kata Sekda Palembang Harobin Mastofa di Palembang, Senin (25/3).

Dengan ditingkatkan program bantuan modal usaha tanpa agunan dan bunga pinjaman itu diharapkan pelaku UMKM di Bumi Sriwijaya ini bisa berkembang serta mampu menyerap lapangan kerja dalam jumlah besar.

Dia menjelaskan, pada awal digulirkannya program bantuan itu, pihaknya memberikan bantuan modal usaha tanpa agunan masing-masing sebesar Rp3 juta kepada 1.000 pelaku UMKM, kemudian secara bertahahap jumlah terus ditingkatkan."Bantuan tersebut secara bertahap akan terus ditingkatkan sesuai dengan kemampuan keuangan pemkot," ujar dia.

Dengan banyaknya UMKM yang bisa dibantu dan mampu berkembang sesuai dengan harapan dan tujuan program tersebut, pelaku UMKM di Ibukota Provinsi Sumsel ini dapat menjadi motor penggerak peningkatan pertumbuhan ekonomi daerah dan kesejahteraan warga kota.

Program bantuan modal usaha itu mulai dirasakan manfaatnya oleh pelaku UMKM dan kemampuan mereka mengembalikan pinjaman cukup besar."Melihat besarnya manfaat dan kemampuan pengembalian bantuan modal usaha itu, program tersebut bisa terus digulirkan dan ditingkatkan," kata Harobin. Ant

 

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…