Menteri Perhubungan - Jaga Nilai Kebangsaan di Indonesia

Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan

Jaga Nilai Kebangsaan di Indonesia

Surabaya - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengimbau seluruh pihak menjaga nilai kebangsaan di Indonesia sebagai wujud penguatan terhadap keutuhan NKRI.

"Nilai-nilai kebangsaan wajib dijaga dan keutuhan bangsa Indonesia harus menjadi contoh negara lain," kata dia di sela diskusi "Jelajah Kebangsaan" yang digelar Gerakan Suluh Kebangsaan di Stasiun Gubeng Surabaya, Kamis (21/2).

Momentum menjelang Pemilihan Umum dan Pemilihan Presiden, kata dia, sangat rentan terjadi gesekan sehingga sudah menjadi kewajiban seluruh masyarakat untuk mencegahnya. Menurut Menhub, salah satu upaya untuk menjaga keutuhan bangsa yakni kegiatan jelajah kebangsaan yang diinisiasi sejumlah tokoh beserta ulama."Karena itu saya menghadiri undangan Pak Mahfud, sebab ini bagian dari menyuarakan ajakan menjaga kebangsaan yang menjadi tanggung jawab kita bersama," ujar dia.

Menhub sangat mengapresiasi kegiatan jelajah kebangsaan dan berharap muncul pemikiran dan semangat baru dari masyarakat sehingga mampu mewujudkan penguatan terhadap NKRI.

Kemudian dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) di Surabaya, Menhub meminta masukan dari para pemegang kebijakan dan warga terkait perencanaan angkutan massal di Surabaya."Tentunya, masukannya harus sejalan dengan program pemerintah pusat, yakni membuat transportasi massal untuk wilayah Surabaya secara luas," kata Budi.

Ia mengatakan masukan itu diharapkan tidak melupakan aspirasi masyarakat lokal, dan Surabaya sebagai kota kedua terbesar belum terlambat untuk membuat perencanaan kembali yang sangat baik.

Budi yang ditemui di acara FGD Pengembangan Perkeretaapian di Jawa Timur untuk Mendukung Aglomerasi Surabaya berharap konsep hasil masukan yang keluar nantinya bisa jadi contoh untuk kota-kota lain di luar Surabaya.

Ia mengatakan tidak akan mengindahkan konsep atau perencanaan terkait transportasi massal sebelumnya yang telah dibuat untuk Kota Surabaya, namun perlu kembali mengajak masyarakat lebih berperan. Ant

 

BERITA TERKAIT

Menlu RI - Asia Pasifik Pimpin Transformasi Digital Dunia

Retno Marsudi Menlu RI Asia Pasifik Pimpin Transformasi Digital Dunia Jakarta - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyatakan bahwa…

Ketua MPR RI - Elemen Bangsa Hormati Putusan MK

Bambang Soesatyo Ketua MPR RI Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Jakarta - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bambang Soesatyo mengajak…

Menteri PPPA - Perjuangan Kartini Refleksi Perempuan dalam Pembangunan

Bintang Puspayoga Menteri PPPA Perjuangan Kartini Refleksi Perempuan dalam Pembangunan Badung - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga…

BERITA LAINNYA DI

Menlu RI - Asia Pasifik Pimpin Transformasi Digital Dunia

Retno Marsudi Menlu RI Asia Pasifik Pimpin Transformasi Digital Dunia Jakarta - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyatakan bahwa…

Ketua MPR RI - Elemen Bangsa Hormati Putusan MK

Bambang Soesatyo Ketua MPR RI Elemen Bangsa Hormati Putusan MK Jakarta - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bambang Soesatyo mengajak…

Menteri PPPA - Perjuangan Kartini Refleksi Perempuan dalam Pembangunan

Bintang Puspayoga Menteri PPPA Perjuangan Kartini Refleksi Perempuan dalam Pembangunan Badung - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga…