Gubernur BI Lantik 8 Pejabat Baru

 

 

 

NERACA

 

Jakarta - Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, melantik 8 (delapan) pejabat baru Bank Indonesia. Pelantikan dilaksanakan pada Senin, 7 Januari 2019 di Gedung BI, Jakarta. Para pejabat yang dilantik antara lain, Mubarakah, sebagai Kepala Departemen Keuangan, dengan jabatan Asisten Gubernur sekaligus menjabat Ketua Dewan Pengawas YKKBI/DAPENBI di Departemen Keuangan, efektif 1 Januari 2019.

Kedua, Iskandar Simorangkir, sebelumnya Direktur Eksekutif Departemen Sumber Daya Manusia, sebagai Asisten Gubernur dan menjalankan Penugasan sebagai Deputi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, efektif 1 Januari 2019. Ketiga, Peter Jacobs, sebelumnya Kepala Unit Khusus Pertemuan Tahunan IMF-WB 2018 (UKPTI), sebagai Kepala Departemen Operasional Tresuri dan Pinjaman, efektif 1 Februari 2019.

Keempat, Yunita Resmi Sari, sebelumnya Kepala Departemen Pengembangan UMKM, sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Selatan, efektif 1 Januari 2019. Kelima, Dwityapoetra S. Besar, sebelumnya Kepala Grup Kantor Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Selatan, sebagai Kepala Perwakilan BI New York, efektif 1 Januari 2019. 

Keenam, Suharman Tabrani, sebelumnya Kepala Perwakilan BI Balikpapan, sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Tenggara, efektif 1 Januari 2019. Ketujuh, Bimo Epyanto, sebelumnya Kepala Divisi Kantor Perwakilan BI Provinsi Sumatera Barat, sebagai Kepala Perwakilan BI Balikpapan, efektif 1 Januari 2019. Kedelapan, Azka Subhan, sebelumnya Kepala Divisi Kantor Perwakilan BI Provinsi Bali, sebagai Kepala Perwakilan BI Malang, efektif 1 Januari 2019. “Pelantikan pejabat di lingkungan Bank Indonesia merupakan hal yang lazim dan rutin dilakukan sebagai bagian proses peningkatan efektivitas organisasi,” ujar Perry.

 

BERITA TERKAIT

Kredit Perbankan Meningkat 12,40%

    NERACA Jakarta – Bank Indonesia (BI) mengatakan kredit perbankan meningkat 12,40 persen secara year on year (yoy) pada triwulan I-2024,…

Bank Saqu Catat Jumlah Nasabah Capai 500 Ribu

    NERACA Jakarta – Layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta (BJJ) yaitu Bank Saqu mencatat jumlah nasabah…

Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD untuk Dukung Transaksi Non Tunai

    NERACA Jakarta – Bank DKI menggandeng komunitas Mini 4WD untuk memperkenalkan aplikasi JakOne Mobile sebagai upaya mendukung penerapan…

BERITA LAINNYA DI Jasa Keuangan

Kredit Perbankan Meningkat 12,40%

    NERACA Jakarta – Bank Indonesia (BI) mengatakan kredit perbankan meningkat 12,40 persen secara year on year (yoy) pada triwulan I-2024,…

Bank Saqu Catat Jumlah Nasabah Capai 500 Ribu

    NERACA Jakarta – Layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta (BJJ) yaitu Bank Saqu mencatat jumlah nasabah…

Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD untuk Dukung Transaksi Non Tunai

    NERACA Jakarta – Bank DKI menggandeng komunitas Mini 4WD untuk memperkenalkan aplikasi JakOne Mobile sebagai upaya mendukung penerapan…