PBB di Kabupaten Kuningan - Objek Pajak Tak sesuai Bisa Menghambat

Kuningan - Ketetapan suatu objek pajak yang tidak sesuai dengan kondisi di lapangan menghambat pada proses pemungutan dan percepatan pelunasan PBB di Kabupaten Kuningan, khususnya di wilayah perkotaan.

Menurut Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Kuningan, A. Taufik Rohman, hal itu akibat alih fungsi, alih kepemilikan atau alih keperuntukan suatu obyek pajak. Selain itu wajib pajak yang tidak jelas alamatnya sehubungan dengan status kepemilikan suatu obyek pajak, wajib pajak yang berdomisili diluar kabupaten.

“Belum lagi keterlambatan pengajuan dan proses koreksi atas terjadinya ketidak sesuaian luas tanah dan  bangunan serta data PBB lainnya sehingga berpengaruh terhadap proses percepatan lunas PBB,” ujarnya, belum lama ini.

Meski  begitu, imbuhnya, realisasi penerimaan PBB Kabupaten Kuningan tahun 2011 melebihi target. Berdasarkan target pokok sebesar Rp12,3 miliar sampai tanggal 31 Desember 2011 terealisasi sebesar Rp119,9 miliar atau mencapai 96,19% sedangkan untuk target SKB yang ditetapkan oleh  pemerintah pusat sebesar Rp11,2 miliar terealisasi 106,23%. (nung) 

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…