Walikota Sukabumi: Pemuda Mampu Mandiri dan Jadi Pelopor Ekonomi Kreatif

Walikota Sukabumi: Pemuda Mampu Mandiri dan Jadi Pelopor Ekonomi Kreatif

NERACA

Sukabumi - Walikota Sukabumi H. Achmad Fahmi mengatakan, agar para pemuda yang hidup di jaman milenial ini mampu lebih mandiri, memiliki dedikasi yang tinggi, bisa melakukan kolaborasi dan mampu menjadi pelopor ekonomi kreatif."Pemuda sekarang itu harus tangguh dengan masa depan yang semakin ketat," ujar Fahmi usai upacara peringatan Sumpah Pemuda, di Lapang Merdeka, Senin (29/10).

Kedepan lanjut Fahmi, pihaknya juga ingin munculkan pemuda-pemuda yang memiliki daya saing yang kuat, mereka memiliki kemandirian serta kokoh dalam keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha esa."Makanya beberapa program kami, innsa allah dalam kerangka menguatkan pesan kepada pemuda," akunya.

Kemudian Fahmi juga menekankan agar pemuda harus terlibat aktif dalam pensuksesan tahun politik dengan santun dengan meninggalkan unsur-unsur negatif dalam berbagai bentuk proses kampanye."Pemuda harus berperan dalam mensukseskan pemilu juga," ujarnya. 

Sementara itu, Ketua KNPI Kota Sukabumi Melan Maulana mengatakan, pemerintahan saat ini lebih fleksibel. Hal itu tentu saja menjadi awal kebangkitan pemuda."Lebih fleksibel di kepemimpinan Pak Fahmi ini," ungkapnya.

Bahkan Pemkot Sukabumi memberikan dukungan secara baik. Terutama kepada pemuda di Kota Sukabumi."Pemerintah saat ini sangat mendukung pemuda di Kota Sukabumi," pungkasnya. Arya

 

BERITA TERKAIT

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…